Advertisement
Master Chef Ajak Pelaku Kuliner Masak Bersama via Online

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menggelar acara Masak Bersama Master secara Online atau "Masamo".
"Kami ingin mendukung dan membantu para pelaku usaha kreatif kuliner mengembangkan dan menghadirkan produk baru yang dapat meningkatkan pendapatan mereka," kata Plt Deputi Bidang Ekonomi Digital dan Produk Kreatif Josua Puji Mulia Simanjuntak dalam siaran pers, Sabtu (4/7/2020).
Advertisement
Dia menyebutkan ada beberapa tujuan yang ingin dicapai Kemenparekraf melalui ajang Masamo, di antaranya untuk menyelamatkan perekonomian yang terdampak pandemi serta meningkatkan pendapatan pengusaha kuliner. Selain itu juga mengasah kreativitas masyarakat, terutama para pengusaha kuliner agar bisa menciptakan produk pangan yang inovatif.
Tak hanya itu, Josua juga berharap melalui ajang Masamo dapat terbuka lapangan kerja baru bagi para pekerja di bidang pariwisata dan ekonomi kreatif yang terkena PHK pada masa pandemi Covid-19.
"Kami juga ingin memulihkan semangat pelaku usaha kuliner untuk tetap dapat mengembangkan usahanya agar usaha kuliner mereka bisa bertahan dan berjalan pada masa pandemi Covid-19 maupun pada masa pemulihan," katanya.
Dalam acara Masamo batch 2 yang dilaksanakan untuk wilayah Kota Bandung, Jawa Barat ini, rencananya akan dipandu oleh Chef Martin Natadipraja. Sesuai dengan nama acaranya, Masamo akan dilaksanakan via aplikasi Zoom Meeting.
Bagi masyarakat yang berminat untuk ikut serta dalam acara ini bisa mendaftarkan diri di tautan https://tinyurl.com/pendaftaranmasamobatch2 hingga 8 Juli 2020. Para pendaftar tersebut nantinya akan diseleksi oleh panitia hingga tersisa 500 orang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Pemerintah Sebut Makan Bergizi Gratis Telah Menjangkau 5,58 Juta Orang
- Pemilu dan Pilkada Diputuskan Diadakan Terpisah, DPR Pertanyakan Posisi Mahkamah Konstitusi
- Terungkap, Mantan Wali Kota Semarang Mbak Ita Melarang Pegawai Bapenda Hindari Panggilan KPK
- Sidang Suap Mantan Wali Kota Semarang, Kepala Bapenda Setor Rp1,2 Miliar ke Mbak Ita
- Pasangan Gay di Lamongan Dicokok Polisi Karena Bikin Konten Pornografi di FB-MiChat
Advertisement

Top Ten News Harianjogja.com, Selasa 1 Juli 2025: Imbauan Sultan, SPMB Jogja, Ganti Rugi Tol Jogja hingga Pajak Belanja Online
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Pemerintah Klaim Megaproyek Baterai Kendaraan Listrik di Karawang Serap 8 Ribu Tenaga Kerja
- Palestina Minta Internasional Desak Penghentian Kekerasan oleh Pemukim Israel di Tepi Barat
- Hujan Ringan Selimuti Sejumlah Kota Besar Hari Ini Senin 30 Juni 2025
- Paket Makan Bergizi Gratis Selama Liburan Sekolah, dari Roti, Telur, hingga Buah
- Iran Kirim Surat ke PBB, Minta AS dan Israel Tanggung Jawab atas Agresi
- Donald Trump Sebut Iran Punya 4 Situs Nuklir Utama
- Polda Lampung Tindak 693 kendaraan ODOL
Advertisement
Advertisement