Advertisement
Update Corona Indonesia: Positif 27.549, Sembuh 7.935, Meninggal 1.663
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto - Antara/Aditya Pradana Putra
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Pemerintah mencatat penambahan 609 kasus baru pasien positif virus Corona sehingga total kasus positif Covid-19 menjadi 27.549, hingga Selasa (2/6/2020).
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto mengatakan data tersebut diperoleh dari seluruh rumah sakit yang merawat pasien Covid-19 di seluruh Indonesia. Penambahan kasus positif Covid-19 itu diperoleh dari hasil pemeriksaaan polymerase chain reaction (PCR) dan tes cepat molekuler (TCM).
Advertisement
"Maka, total pasien yang positif kini yang telah terkonfirmasi menjadi 27.549 kasus," jelas Yuri, sapaan Yurianto, dalam konferensi pers, Selasa.
Selain itu, ada penambahan kasus meninggal sebanyak 22 orang. Dengan demikian, hingga saat ini sudah ada 1.663 orang yang meninggal akibat virus SARS-CoV-2 di Indonesia.
Di sisi lain, ada sebanyak 298 pasien yang dinyatakan sembuh. Dengan begitu, total ada 7.935 pasien yang telah sembuh.
“Kasus pasien positif Covid-19 yang sembuh tertinggi ada di DKI Jakarta,” ujarnya.
Yuri menyatakan masih tingginya kasus baru positif Covid-19 menunjukkan bahwa masih ada orang yang terpapar Covid-19 di sekitar masyarakat.
Oleh karena itu, Yuri meminta masyarakat untuk mematuhi imbauan pemerintah yaitu cuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir, menggunakan masker, menjaga jarak sosial, dan menghindari kerumunan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Bulog Bakal Pakai Beras Premium untuk MBG dan Batalion TNI
- Tidak Boleh Tokoh Fiksi, Pekerjaan di KTP Diatur Ketat, Ini Daftarnya
- Banjir Kiriman Ciliwung Rendam Kebon Pala Jakarta
- BPBD Magetan Kerahkan SAR, Pendaki Mongkrang Belum Ditemukan
- BMKG Wanti-wanti Hujan Lebat di Jateng hingga Akhir Januari 2026
Advertisement
Advertisement
Festival Lampion Dinosaurus Zigong Tarik Wisatawan ke Sichuan
Advertisement
Berita Populer
- WhatsApp Siapkan Akun Khusus Anak dengan Sistem Pengawasan Orang Tua
- Mirra Andreeva Samai Rekor Venus Williams di Australian Open
- Brajamusti Minta Maaf ke Bonek, Kuota Suporter Tamu Tak Dibuka
- Klasemen Proliga Putri 2026: Jakarta Livin Mandiri Beranjak dari Dasar
- Roberto De Zerbi Isyaratkan Ethan Nwaneri Langsung Debut
- Xiaomi SU7 2026 Diserbu Pasar China, Pesanan Awal Nyaris 100.000 Unit
- Harda Kiswaya Tegaskan Tak Pernah Bahas Hibah dengan Raudi Akmal
Advertisement
Advertisement




