Advertisement
Banjarnegara Diprediksi Hujan Sepekan ke Depan
Ilustrasi. - Solopos/Nicolous Irawan
Advertisement
Harianjogja.com, BANJARNEGARA--Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah berpeluang hujan hingga sepekan ke depan.
"Ada potensi hujan di Banjarnegara pada Jumat (18/10) hingga sepekan ke depan," kata Kepala Stasiun Geofisika Banjarnegara (BMKG Banjarnegara) Setyoajie Prayoedhi di Banjarnegara, Kamis (17/10/2019).
Advertisement
Dia mengatakan, peluang hujan di wilayah setempat masih bersifat lokal dengan intensitas yang rendah. Dia menambahkan, BMKG memprakirakan Kabupaten Banjarnegara pada saat ini mulai memasuki awal musim penghujan.
"Sebagian Banjarnegara mulai memasuki awal musim penghujan pada Oktober dasarian dua namun ada juga sebagian wilayah yang baru akan mulai memasuki awal musim penghujan pada Oktober dasarian tiga," katanya.
BACA JUGA
Sementara itu, dia menambahkan bahwa pada Jumat (18/10) seluruh wilayah di Banjarnegara diprakirakan memiliki peluang hujan pada sore hingga malam hari. "Sebagian besar berpeluang hujan pada malam hari dengan intensitas rendah dan bersifat lokal," katanya.
Sementara pada Jumat (18/10) pagi, kata dia, seluruh wilayah di Banjarnegara diprakirakan cerah berawan. Sebelumnya, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banjarnegara, Jawa Tengah, terus mengintensifkan distribusi air bersih ke wilayah kekeringan menyusul masih tingginya permintaan dari masyarakat yang membutuhkan bantuan.
Kepala Pelaksana Harian BPBD Banjarnegara, Arief Rahman mengatakan hingga saat ini ada 10 kecamatan yang terdampak kekeringan dan mengalami krisis air bersih.
Sepuluh kecamatan tersebut antara lain, Madukara, Banjarnegara, Pagedongan, Bawang, Punggelan, Purwanegara, Susukan, Wanadadi, Purwareja Klampok, dan Mandiraja.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Dokter Peringatkan Risiko Penyakit Pekerja Lapangan Saat Banjir
- Sejumlah Negara di Eropa Imbau Warganya Tinggalkan Iran karena Protes
- Syafiq Ridhan Ali, Korban Hilang Gunung Slamet Ditemukan Meninggal
- KLH Siapkan Gugatan Triliunan Perusahaan Pemicu Banjir Sumatera
- Anwar Ibrahim Umumkan Malaysia Ikut Misi Kemanusiaan Gaza
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Mahasiswa BEM Nusantara DIY Geruduk DPRD, Tolak Pilkada Lewat DPRD
- Jisung NCT Dream Jadi Polisi Muda di Crash 2
- Bayar Pajak Kendaraan Malam Hari di Gunungkidul, Ini Jadwalnya
- Tesla Model Y 2026 Resmi Meluncur, Opsi 7 Penumpang Kembali Hadir
- Ekonomi Membaik, 1.337 Keluarga Bantul Keluar dari Program PKH
- Rekrut Puluhan Insinyur Taiwan Ilegal, CEO OnePlus Jadi Buronan
- PSIM Jogja Tutup Paruh Musim di 6 Besar, Siap Tancap Gas
Advertisement
Advertisement





