Advertisement
Prediksi Menteri Susi : 2030 Laut Indonesia Lebih Banyak Sampah Plastik Daripada Ikan
Susi Pudjiastuti - Antara/Sigid Kurniawan
Advertisement
Harianjogja.com, TANJUNGPINANG- Parahnya kondisi laut Indonesia yang dijejali sampah disesalkan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.
Susi Pudjiastuti memprediksi laut Indonesia pada tahun 2030 mendatang lebih banyak plastik daripada ikan.
Advertisement
"Oleh karena itu hilangkan pengunaan plastik sekali pakai, seperti kantong kresek maupun botol minuman air mineral. Tentu kita tak ingin menangkap plastik di laut,” kata Susi saat berkunjung Kabupaten Anambas, Kepri, 16-18 Juli 2019.
Susi cukup prihatin dengan prestasi Indonesia sebagai negara nomor dua penyumbang sampah plastik setelah China.
Prestasi ini, kata dia, harus dihilangkan karena berdampak buruk bagi lingkungan. “Mulai hari ini, mohon, jangan jadi bangsa pembuang sampah (plastik) lagi."
Menurut dia, sebagai bangsa yang berbudaya, agamis, berpendidikan, perilaku ini harus dihilangkan. "Indahnya laut, hijaunya hutan dan udara yang segar ini adalah nikmat Tuhan yang tidak boleh kita rusak,” ucapnya.
Menteri berharap ada program pemerintah daerah dalam mengelola sampah ini yang lebih tajam. Karena sampah juga akan mengganggu dunia pariwisata.
“Pemda punya PR berat menjaga dan mengelola laut Kepri bebas dari sampah, terutama di pulau indah seperti Anambas. Kalau tidak, kita akan dikalahkan pulau-pulau negeri tetangga yang sebenarnya jauh lebih indah daerah kita,” kata Susi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Longsor dan Pergerakan Tanah Terjang Tiga Kecamatan di Bogor
- Delapan Tahun Terjerat Judi Online, Erwin Kehilangan Rp800 Juta
- Ketegangan AS-Iran Meningkat, Trump Pertimbangkan Aksi Militer
- IDAI Ungkap PHBS Jadi Benteng Utama Hadapi Virus Nipah
- Antisipasi Virus Nipah, Singapura Perketat Pemeriksaan di Changi
Advertisement
Investasi di Piyungan Bantul Tak Seimbang, Ini Penjelasannya
Advertisement
Wisata ke Meksiko Dilarang Bawa Vape, Turis Terancam Penjara 8 Tahun
Advertisement
Berita Populer
- Kapolda DIY Tunjuk Kombes Roedy sebagai Plh Kapolresta Sleman
- Borneo FC Waspada, PSIM Jogja Datang ke Segiri dengan Tekad Bangkit
- Marbot Masjid di Wates Temukan Pria Meninggal di Kamar Mandi
- Audit Polda DIY Ungkap Dugaan Kelalaian Pengawasan di Polresta Sleman
- Isu Iuran BPJS Guru ASN 26 Kali Setahun Dipastikan Tidak Benar
- Lonjakan PAD Wisata Awal 2026 Dorong Target Rp60 Miliar di Gunungkidul
- Harga Sayuran di Bantul Anjlok saat Panen Raya, Pedagang Mengeluh
Advertisement
Advertisement



