Advertisement
Puluhan Napi Lapas Langkat Masih Buron

Advertisement
Harianjogja.com, LANGKAT--Sedikitnya 51 narapidana Lembaga Pemasyarakatan Simpang Ladang Hinai Kecamatan Hinai Kabupaten Langkat, masih melarikan diri pasca kerusuhan yang terjadi di lapas tersebut, Kamis sore (16/5/2019).
"Masih ada sekitar 51 lagi warga binaan yang belum kembali atau masih dicari," kata Kepala Divisi Permasyarakat Kanwilkumham Sumut Jahari Sitepu di Langkat, Jumat.
Advertisement
Ia mengatakan, jumlah warga binaan di Lapas tersebut ada 1.634 orang, dan saat dilakukan apel tadi malam pasca kerusuhan tercatat ada 1.480 yang hadir di lapangan. Dari data yang di himpun diketahui ada 154 warga binaan yang melarikan diri dari lapas saat peristiwa kerusuhan terjadi dan hingga tadi malam sudah 103 orang yang sudah kembali baik tertangkap oleh pihak kepolisian maupun yang menyerahkan diri.
"Artinya masih ada 51 lagi warga binaan yang masih melarikan diri," katanya.
Ia juga menyampaikan ke-103 warga binaan yang sudah tertangkap kembali itu sementara ini masih dititipkan di Rutan Tanjungpura sebanyak 60 orang dan lapas Binjai 43 orang.
"Mereka semua merupakan hasil tangkapan dan sweeping yang dilakukan Polres Binjai dan Langkat. Ada 3 orang yang menyerahkan diri diantar langsung oleh keluarganya," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- 3 WNI Ditangkap Polisi di Jepang Karena Dituding Merampok Rumah
- Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah untuk SD dan SMP Tahun Ini Lebih Lama
- Pengelolaan Sampah di Pasar Tradisional Bakal Diperketat oleh Kementerian Lingkungan Hidup
- Kasus Pemerasan Artis Sinetron MR, Polisi Menyita Enam Video Syur Sesama Jenis
- Adik Ipar Ganjar Pranowo Dituntut 5,5 Tahun Penjara karena Korupsi Pembangunan Jembatan Sungai Gintung
Advertisement

Jadwal Pemadaman Listrik di Sleman Hari Ini, Jumat 4 Juli 2025
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Kapal Feri Membawa 53 Penumpang dan 12 Kru Tenggelam di Selat Bali, Basarnas Kerahkan Rigid Inflatable Boat
- Kasus Pemerasan Artis Sinetron MR, Polisi Menyita Enam Video Syur Sesama Jenis
- Innalillahi, Direktur Rumah Sakit Indonesia Gugur Bersama Keluarganya Akibat Serangan Israel di Jalur Gaza
- Fakta Uang Tunai Rp2,8 Milliar dan Pistol Baretta di Rumah Topan Ginting, Anak Buah Bobby Nasution
- Tenggelam di Selat Bali, Ini Daftar Penumpang Kapal Tunu Pratama Jaya
- Hasil Kunjungan Presiden Prabowo: Indonesia dan Arab Saudi Sepakati Investasi Senilai Rp437 Triliun
- Presiden Prabowo Tunaikan Ibadah Umrah Saat Kunjungan ke Arab Saudi, Cium Hajar Aswad
Advertisement
Advertisement