Advertisement
Jokowi Unggah Kartun Bawa Perkakas, Politisi Demokrat: Bapak Mau Pulang Solo ya?
Ilustrasi Jokowi membawa perkakas. - Suara.com
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA--Presiden Joko Widodo atau Jokowi sempat mengunggah gambar ilustrasi di akun Twitternya. Gambar itu menunjukkan kartun Jokowi yang mengenakan kemeja putih tengah membawa ransel dengan berisikan perkakas. Tangan kanan Jokowi juga terlihat membawa tas dengan tulisan kerja, kerja, kerja.
Gambar ilustrasi kartun tersebut diunggah Jokowi melalui akun Twitter pribadinya @Jokowi pada Rabu (1/5/2019) untuk mengucapkan selamat hari buruh.
Advertisement
"Saya, juga seluruh rakyat, ikut bergembira bersama para pekerja dan buruh," kata Jokowi melengkapi ilustrasi tersebut.
"Dengan kerja keras, terampil dan produktif, kita harus memastikan bahwa hidup kita hari ini lebih baik dari hari kemarin. Dan, hari esok lebih baik dari hari ini," tambahnya.
Para pendukung Jokowi menyambut positif setelah melihat ilustrasi tersebut. Namun tidak sedikit pula yang malah melayangkan kritik kepada Jokowi. Mayoritas kritik tersebut disampaikan karena sosok Jokowi yang tidak ikut hadir bersama para buruh pada peringatan hari buruh internasional.
Termasuk, politisi Partai Demokrat Cipta Panca Laksana yang juga mengomentari cuitan Jokowi itu. Alih-alih mengkritik soal buruh, Cipta malah menyindir kalau ilustrasi itu menggambarkan Jokowi yang tengah bergegas pulang ke Solo, kampung halaman mantan Wali Kota Solo tersebut.
"Gambarnya bapak mau pulang Solo ya?," sindir Cipta melalui akun Twitterya @cipta66 pada Rabu (1/5/2019).
BACA JUGA
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- BMKG Wanti-wanti Hujan Lebat di Jateng hingga Akhir Januari 2026
- PLN Hadirkan Tambah Daya Listrik Instan untuk Hajatan dan Proyek
- KPK Duga Modus CSR Dipakai dalam Aliran Dana Wali Kota Madiun
- OTT Madiun Seret Kepala Daerah hingga Swasta, Ini Rinciannya
- Guru dan Murid di Jambi Adu Jotos, Kasus Berujung Laporan ke Polda
Advertisement
Advertisement
Diawali dari Langgur, Cerita Wisata Kepulauan Kei Dimulai
Advertisement
Berita Populer
- BPPTKG Teliti Tanah Ambles di Panggang, Warga Diminta Waspada
- Angklung IKBB Srikandi Meriahkan Prambanan, Angkat Musik Tradisional
- Program Tamasya Plus Himpun Rp159,4 Miliar dari 30.560 Rekening
- Astra Motor Jogja Edukasi 30.000 Pengendara Lewat Kampanye #Cari_Aman
- KPK Dalami Dugaan Suap Proyek Wali Kota Madiun Lewat Skema CSR
- Kisah Terakhir Yoga Naufal Sebelum Pesawat IAT Hilang Kontak
- Anggaran Bantuan Hukum Bantul Menyusut, Akses Warga Miskin Terbatas
Advertisement
Advertisement




