Advertisement
Sudah Bisa Makan Pelan-Pelan, Begini Kondisi Terbaru Ustaz Arifin Ilham
Ustaz Arifin Ilham. - Ist/ Instagram @alvin_411
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA- Kabar baik datang dari ulama Ustaz Arifin Ilham. Dikabarkan menjalani pengobatan di negeri Jiran, ia telah menunjukkan perkembangan yang baik.
Hal tersebut diketahui dari lama Instagram pribadi anak sulungnya, Muhammad Alvin Faiz, Senin (14/1/2019).
Advertisement
Alvin Faiz mengunggah potret Ustadz Arifin Ilham yang sedang duduk di atas tempat tidur rumah sakit. Pemuka agama yang terkenal sebagai spesialis zikir itu mengenakan busana serba putih, lengkap dengan sorban, seperti biasa.
Wajah Ustadz Arifin Ilham terlihat begitu segar dengan senyum semringah di bibirnya. Ia tampak memegang sebuah makanan di tangan kanannya.
BACA JUGA
Melalui keterangan foto, Alvin Faiz menuliskan kutipan perkataan Ustadz Arifin Ilham yang tampaknya memang ditujukan kepada publik.
"'SubhanAllah walhamdulillah sudah sarapan walau makan pelan pelan...sudah lebih segar dan nyaman. Jazaakumullah semua kemurahan hati dan doa sahabatku tercinta Fillah dunia akhirat'. - Abi @kh_m_arifin_ilham," tulis Alvin Faiz.
Kabar itu jelas menjadi angin segar bagi para pengikut Ustadz Arifin Ilham. Ratusan warganet pun menuliskan rasa syukurnya melalui kolom komentar.
BACA JUGA
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Trump Pertimbangkan Jual Jet Tempur F-35 ke Turki, Israel Waspada
- Trump Klaim 95 Persen Rencana Damai Rusia-Ukraina Telah Disepakati
- 46.207 Penumpang Tinggalkan Jakarta dengan Kereta Api Hari Ini
- Ratusan Warga Terdampak Banjir Bandang Kalimantan Selatan
- Kunjungan ke IKN Tembus 36.700 Orang saat Libur Natal 2025
Advertisement
Usai Tahun Baru, Polisi Fokus Amankan Destinasi Wisata Sleman
Advertisement
Musim Liburan, Wisata Jip Merapi Diserbu hingga 20 Ribu Orang
Advertisement
Berita Populer
- Piala Afrika 2025: Senegal Lolos 16 Besar sebagai Juara Grup
- Amalan Doa Awal Tahun 2026, Dibaca Tiga Kali
- Gunung Bur Ni Telong di Aceh Naik Status, Ribuan Warga Mengungsi
- Top Ten News Harianjogja.com, Rabu 31 Desember 2025
- Malam Tahun Baru 2026, Arus Lalu Lintas Jogja Direkayasa
- PLN: Ada Potensi 280 Juta Ton Limbah Kayu & Hutan Pengganti Batu Bara
- Rumah Ditinggal Liburan Tahun Baru, Warga Diminta Waspada Kejahatan
Advertisement
Advertisement



