Advertisement
Pascagempa-Tsunami, Pedagang di Palu yang Berjualan Semakin Banyak
Aktivitas jual beli di Pasar Masomba, Palu, Sulawesi Tengah, Rabu (10/10/2018). Dua minggu pascagempa dan tsunami Palu, aktivitas perekonomian berangsur normal. - ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Advertisement
Harianjogja.com, PALU-Para pedagang di Palu yang mengungsi akibat gempa bumi dan tsunami yang terjadi pada 28 September 2018, kini sudah mulai kembali lagi ke kota ini dan beraktivitas seperti biasa.
Pantauan Antara di Pasar Induk Tradisional Masomba Palu, Senin (15/10/2018), terlihat pedagang yang berjualan terus bertambah dibandingkan hari-hari sebelumnya sangat kurang.
Advertisement
Kalau sebelumnya yang banyak adalah pedagang beras, ayam dan ikan yang menggelar dagangan mereka, kini pedagang sayur-mayur, bahkan pedagang kain yang selama ini berjualan di kawasan tersebut sudah ada beberapa yang membuka lapak setelah ditinggal pergi mengungsi beberapa hari akibat gempa dan tsunami.
Wargapun tidak lagi kesulitan mencari berbagai kebutuhan sehari-hari di pasar karena sudah banyak pedagang yang berjualan.
BACA JUGA
"Saya baru saja kembali setelah mengungsi ke Makassar sehari setelah gempa dan tsunami menghajar Kota Palu," kata Nunung, seorang penjual berbagai kebutuhan pokok di Pasar Masomba.
Hal senada juga disampaikan Anie, pedagang kain. Ia juga mengatakan baru hari ini membuka lapak setelah sebelumnya mengungsi keluar daerah.
Suasaba mulai ramai juga terlihat di dua pasar yakni Pasar Manonda dan Pasar Bambaru. Di dua pasar itu, pedagang yang berjualan juga semakin banyak.
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sulteng, Arief Latjuba meminta para pedagang dan pelaku usaha lainnya di Palu untuk kembali beraktivitas.
"Saya mengimbau pedagang dan pelaku usaha untuk kembali dan beraktivitas lagi seperti biasa untuk mempercepat proses pemulihan ekonomi di Ibu Kota Provinsi Sulteng yang diterjang bencana alam gempa dan tsunami dua pekan lalu," imbau dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Empat Nama Indonesia Kuasai Daftar Taipan 2026 di Asia Tenggara
- Aceh Timur Terendam Lagi, Lima Kecamatan Dilanda Banjir
- Longsor Susulan Sempat Tutup Akses Warga Wonolelo Pleret Bantul
- Pembiayaan APBN 2025 Tembus Rp744 Triliun
- Tak Kuat Menanjak Truk Bermuatan Kayu Tabrak Mobil di Dlingo Bantul
- Korsleting Picu Kebakaran Rumah Lansia di Kulonprogo
- IHSG Tembus 9.000, Menkeu Purbaya Yakin Tren Berlanjut
Advertisement
Advertisement





