Advertisement
Kutuk Keras Teror Bom, Presiden Jokowi Sebut Pelaku Biadab karena Libatkan Anak Kecil
Ilustrasi terorisme - JIBI
Advertisement
Harianjogja.com, SURABAYA-Presiden Joko Widodo mengatakan aksi teror bom yang telah melibatkan anak-anak itu merupakan aksi yang sudah di luar batas kemanusiaan. Ia pun mengutuk keras aksi pengeboman yang dilakukan kelompok teroris di tiga gereja di Surabaya, Jawa Timur, Minggu (13/5/2018) pagi.
“Hari ini telah terjadi aksi teror di tiga lokasi di Surabaya. Tindakan terorisme kali ini sungguh biadab dan di luar batas kemanusiaan yang menimbulkan korban anggota masyarakat, anggota kepolisian dan anak-anak yang tidak berdosa,” ujar Jokowi saat mengunjungi korban bom di RS Bhayangkara, Surabaya, Minggu (13/5/2018).
Advertisement
Jokowi menjelaskan, anak-anak tak berdosa yang baru berusia sekitar 10 tahun pun sudah dijadikan sebagai salah satu pelaku bom bunuh diri. Hal tersebut merupakan tindakan yang tidak dapat ditoleransi lagi.
"Termasuk pelaku yang menggunakan dua anak berumur kurang lebih 10 tahun yang digunakan juga untuk pelaku bom bunuh diri,” ungkap Jokowi.
BACA JUGA
Sebagaimana diketahui, tiga bom berurutan meledak dalam kurun waktu berdekatandi tiga gereja di Surabaya pada Minggu, 13 Mei 2018 pagi. Ketiga gereja tersebut yakni, Gereja Santa Maria, Gereja GKI, dan Gereja Pantekosta. Akibat insiden tersebut, sedikitnya ada 11 orang tewas dan puluhan korban lainnya mengalami luka-luka.
Tetap Tenang
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengimbau seluruh rakyat Indonesia untuk tetap tenang dalam menghadapi aksi terorisme menyusul terjadinya ledakan bom di tiga gereja Surabaya, Jawa Timur.
"Saya juga mengimbau rakyat di seluruh Tanah Air agar tetap tenang dan menjaga persatuan dan tetap waspada," kata Jokowi saat jumpa pers di RS Bhayangkara, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (13/5/2018).
Menurut Jokowi, terorisme bisa diberantas bila aparat, masyarakat dan semua pihak bergandengan tangan. Jokowi mengaku juga sudah memerintahkan Kapolri Jenderal Tito Karnavian untuk mengusut tuntas pelaku.
"Saya perintahkan untuk bongkar jaringan itu sampai ke akar-akarnya," ujarnya.
Semua aparat, sambung Jokowi, tak akan membiarkan tindakan pengecut seperti ini kian merajalela. Ia pun memastikan bahwa, aksi terorisme adalah kejahatan kemanusiaan, dan tidak ada kaitannya dengan agama apapun.
"Terorisme adalah kejahatan terhadap kemanusiaan, dan tidak ada kaitan dengan keagamaan apapun. Semua ajaran agama menolak terorisme," ujar Jokowi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Okezone
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- DAS Garoga di Sumatera Utara Penuh Kayu Pascabanjir hingga 1.300 Meter
- Trump Pertimbangkan Serangan ke Iran di Tengah Aksi Protes
- Trump Diduga Siapkan Rencana Invasi ke Greenland, Denmark Geram
- Chen Zhi Diekstradisi, China Perketat Perburuan Penipu Siber
- Butuh Dana? JHT BPJS Bisa Dicairkan Meski Masih Bekerja
Advertisement
Abrasi hingga Lahan Jadi Alasan Kampung Nelayan di Kulonprogo Ditolak
Advertisement
Malaysia Perkenalkan Panda Raksasa Baru Chen Xing dan Xiao Yue
Advertisement
Berita Populer
- PTDI Rampungkan Restorasi CN235 TNI AU untuk Papua
- Pegawai Pajak Terjerat OTT, DJP Janji Perbaiki Pengawasan
- Pedagang Kripto Wajib Lapor Pajak Mulai 2026
- Wisata Konservasi Dinilai Cocok Jadi Arah Pariwisata DIY
- Keracunan MBG Grobogan, 658 Siswa dan Santri Terdampak
- Cuaca Buruk Tahan KMP Dharma Kartika di Pelabuhan Jangkar
- Link El Clasico Barcelona vs Real Madrid Rebutkan Piala Super Spanyol
Advertisement
Advertisement



