Advertisement
Prabowo dan Raja Charles Bahas Konservasi Gajah
Presiden Prabowo Subianto (kiri) menyambut kedatangan Raja Charles III (kanan) di Lancaster House, London, Inggris, Rabu (21/1/2026), untuk bertemu dengan kelompok filantropi lingkungan Indonesia-Inggris dan berdiskusi mengenai isu-isu pelestarian dan konservasi. ANTARA - Galih Pradipta
Advertisement
Harianjogja.com, LONDON—Kerja sama lingkungan Indonesia–Inggris menguat seusai Presiden Prabowo Subianto bertemu Raja Charles III dalam forum filantropi di Lancaster House, membahas program konservasi, termasuk perlindungan gajah yang menjadi perhatian bersama kedua pemimpin.
Pertemuan berlangsung di ruang utama (Main Hall) Lancaster House, Rabu pagi waktu setempat. Raja Charles III dan Presiden Prabowo berdiskusi dengan sejumlah filantropi asal Indonesia dan Inggris mengenai berbagai inisiatif konservasi lingkungan.
Advertisement
Presiden Prabowo tiba di Lancaster House sekitar pukul 10.00 WIB. Kedatangannya disambut oleh Utusan Khusus Presiden Bidang Iklim dan Energi Hashim Djojohadikusumo serta Duta Besar Inggris untuk Indonesia Dominic Jermey. Presiden Prabowo datang didampingi putranya, Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo, dan Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya. Ragowo dan Teddy turun dari mobil yang sama dengan Presiden.
Berselang sekitar lima menit, Raja Charles III tiba di lokasi. Presiden Prabowo menyambut kedatangan Raja Charles di depan pintu, lalu keduanya bersama-sama memasuki Main Hall Lancaster House.
BACA JUGA
Suasana pertemuan berlangsung semi-formal. Raja Charles berdiri tepat di sebelah Presiden Prabowo. Keduanya berdiskusi dengan para filantropi sambil menikmati teh. Acara di Lancaster House berlangsung kurang lebih 45 menit.
Dalam kesempatan yang sama, Presiden Prabowo memperkenalkan putranya serta sejumlah pejabat Indonesia, termasuk Seskab Teddy, kepada Raja Charles III.
Sejumlah pejabat turut mendampingi Presiden Prabowo, antara lain Menteri Lingkungan Hidup Hanif Faisol Nurofiq, Menteri Kehutanan Raja Juli Antoni, dan Kepala Badan Percepatan Pengentasan Kemiskinan (BP Taskin) Budiman Sudjatmiko.
Seusai pertemuan, Raja Charles III lebih dulu meninggalkan Lancaster House dengan berjalan kaki menuju Istana St. James. Sekitar lima menit kemudian, Presiden Prabowo juga berjalan kaki menuju lokasi yang sama.
Di Istana St. James, Presiden Prabowo dan Raja Charles III kembali bertemu untuk membahas sejumlah isu lingkungan, termasuk yang berkaitan dengan konservasi gajah. Raja Charles III saat ini masih menjabat sebagai pembina (patron) World Wildlife Fund (WWF)-UK. Pertemuan di St. James berlangsung tertutup bagi wartawan.
Seusai dari Istana St. James, Presiden Prabowo dijadwalkan melanjutkan perjalanan ke bandara untuk terbang menuju Davos, Swiss. Di Davos, Presiden akan menghadiri World Economic Forum (WEF) dan menyampaikan pidato khusus (special address) pada Kamis (22/1/2026).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- BMKG Wanti-wanti Hujan Lebat di Jateng hingga Akhir Januari 2026
- PLN Hadirkan Tambah Daya Listrik Instan untuk Hajatan dan Proyek
- KPK Duga Modus CSR Dipakai dalam Aliran Dana Wali Kota Madiun
- OTT Madiun Seret Kepala Daerah hingga Swasta, Ini Rinciannya
- Guru dan Murid di Jambi Adu Jotos, Kasus Berujung Laporan ke Polda
Advertisement
Advertisement
Diawali dari Langgur, Cerita Wisata Kepulauan Kei Dimulai
Advertisement
Berita Populer
- KDMP di DIY Bisa Dibangun Tanpa Tunggu SK Gubernur
- Jadwal SIM Keliling Polda DIY Januari 2026, Ini Lokasi dan Jam Layanan
- Pemkot Jogja Terima Rp41,3 Miliar Dana Keistimewaan
- Jadwal SIM Keliling Kulonprogo Rabu 21 Januari 2026, Ini Lokasinya
- Jadwal Terbaru KA Bandara YIA Rabu 21 Januari 2026
- Jadwal SIM Keliling di Sleman 21 Januari 2026
- Pemadaman Listrik di Sleman Hari Ini, Cek Wilayah Terdampak
Advertisement
Advertisement




