Advertisement
BMKG: Sebagian Besar Kota Besar Diguyur Hujan Hari Ini
Foto ilustrasi musim hujan. - Foto dibuat oleh AI - StockCake
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan sebagian besar kota besar di Indonesia berpotensi diguyur hujan dengan intensitas ringan hingga sedang pada Selasa, dengan sejumlah wilayah diperkirakan mengalami hujan lebat disertai kilat.
BMKG mencatat di wilayah Sumatra, hujan ringan hingga sedang berpotensi terjadi di Bengkulu, Palembang, Pangkal Pinang, dan Bandar Lampung. Sementara Aceh, Medan, Padang, Pekanbaru, serta Tanjung Pinang diprakirakan berada dalam kondisi berawan.
Advertisement
Untuk Pulau Jawa, hujan ringan hingga sedang diperkirakan mengguyur Banten, Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, dan Surabaya. Adapun di Kalimantan, hujan berpotensi terjadi di Palangkaraya, Tanjung Selor, dan Samarinda, sedangkan Pontianak serta Banjarmasin diprakirakan berawan.
“Aceh, Medan, Padang, Pekanbaru, dan Tanjung Pinang diprakirakan berawan,” ujar Prakirawan BMKG Miftah Ali dalam siaran yang diikuti dari Jakarta, Selasa.
BACA JUGA
Hujan ringan hingga sedang juga berpotensi terjadi di Banten, Jakarta, Bandung, Semarang. Yogyakarta, dan Surabaya. Di Pulau Kalimantan, Kota Palangkaraya, Tanjung Selor, dan Samarinda diprakirakan diguyur hujan ringan hingga sedang. Pontianak dan Banjarmasin diprakirakan berawan.
“Sementara Bali dan Mataram yang berpotensi diguyur hujan ringan. Adapun Kupang diprakirakan hujan lebat disertai kilat,” ujarnya.
Di Pulau Sulawesi, hujan ringan hingga sedang berpotensi terjadi di Mamuju, Manado, Makassar, Kendari, dan Palu, sedangkan Gorontalo diprakirakan berawan.
Di wilayah paling timur, kota-kota seperti Sorong, Nabire, Jayapura, dan Jayawijaya diprakirakan diguyur hujan ringan hingga sedang, sedangkan Merauke diguyur hujan lebat yang disertai kilat. Ambon dan Manokwari diprakirakan berawan. BMKG mengimbau masyarakat untuk terus memantau informasi dan peringatan dini cuaca yang dikeluarkan secara resmi.
Selain itu, BMKG meminta masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan, khususnya bagi warga yang tinggal di daerah rawan banjir, bantaran sungai, dan kawasan pesisir.
BMKG mengimbau masyarakat agar terus memantau informasi cuaca terkini dan meningkatkan kewaspadaan, terutama bagi warga yang tinggal di daerah rawan banjir, bantaran sungai, serta kawasan pesisir, mengingat potensi hujan lebat disertai kilat masih dapat terjadi di sejumlah wilayah Indonesia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Cucu Soeharto, Darma Mangkuluhur Resmi Menikah
- DAS Garoga di Sumatera Utara Penuh Kayu Pascabanjir hingga 1.300 Meter
- Trump Pertimbangkan Serangan ke Iran di Tengah Aksi Protes
- Trump Diduga Siapkan Rencana Invasi ke Greenland, Denmark Geram
- Chen Zhi Diekstradisi, China Perketat Perburuan Penipu Siber
Advertisement
Dua Pemancing Hilang di Wediombo, Pencarian Diperluas ke Pacitan
Advertisement
Malaysia Perkenalkan Panda Raksasa Baru Chen Xing dan Xiao Yue
Advertisement
Berita Populer
- Harga Cabai Rawit dan Bawang Merah Turun, Ini Data Bapanas
- BMKG: Gempa Kolaka Dipicu Aktivitas Sesar Aktif
- Nadiem Makarim Hadapi Putusan Sela Kasus Chromebook
- Kemendikdasmen Terbitkan Aturan Budaya Sekolah Aman
- FCC Izinkan Ekspansi Starlink untuk Internet ke Ponsel
- Astra Motor Yogyakarta Siapkan Kandidat Menuju Seleksi Nasional FeVoSH
- Hujan Deras, Sejumlah Ruas Jalan Jakarta Utara Terendam
Advertisement
Advertisement



