Advertisement
TNI AU Kirim Ratusan Helibox untuk Bantu Korban Banjir Aceh
Kondisi banjir di Desa Pasi Leuhan, Kecamatan Johan Pahlawan, Meulaboh, Kabupaten Aceh Barat. Hingga Jumat (28/11/2025), sebanyak 3.866 jiwa atau 2.652 kepala keluarga (KK) yang tersebar di delapan kecamatan di kabupaten setempat terdampak banjir dengan ketinggian air berkisar antara 1 meter hingga 1,5 meter. ANTARA - ist/BPBD Aceh Barat\\r\\n\\r\\n
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—TNI AU mengerahkan pesawat Cassa NC-212 dan CN-295 untuk menurunkan 190 helibox berisi logistik bagi korban banjir Aceh Tamiang karena akses darat belum dapat dilalui.
Dua pesawat angkut yang dikerahkan untuk misi tersebut diantaranya pesawat angkut Cassa NC-212 A-2114 dan CN-295. Kepala Dinas Penerangan TNI AU (Kadispenau) Marsekal Pertama TNI I Nyoman Suadnyana saat dikonfirmasi di Jakarta, Rabu, mengatakan pihaknya mengantar logistik lewat udara karena akses jalur darat belum bisa dilewati dengan maksimal.
Advertisement
Pihaknya pun sengaja mengantar dengan helibox karena dengan metode ini, logistik dikemas dengan aman dan dirancang untuk berputar stabil saat turun sehingga memperlambat kecepatan jatuh guna memastikan paket mendarat dengan aman.
Tercatat ada 100 helibox yang diturunkan dari pesawat angkut Cassa dan 90 helibox yang diturunkan oleh pesawat CN-295.
"Penerjunan dilakukan di Drop Zone (DZ) Lapangan Bima, lokasi yang sebelumnya digunakan pesawat C-130J Super Hercules dalam misi serupa," kata I Nyoman.
Penerjunan logistik itu berjalan lancar dan aman. I Nyoman memastikan, upaya pengiriman bantuan dengan metode airdrop dan helibox akan terus dilakukan guna memenuhi kebutuhan para korban banjir.
Pihaknya juga siap mengerahkan pesawat angkut untuk melakukan operasi airdrop tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- BMKG Wanti-wanti Hujan Lebat di Jateng hingga Akhir Januari 2026
- PLN Hadirkan Tambah Daya Listrik Instan untuk Hajatan dan Proyek
- KPK Duga Modus CSR Dipakai dalam Aliran Dana Wali Kota Madiun
- OTT Madiun Seret Kepala Daerah hingga Swasta, Ini Rinciannya
- Guru dan Murid di Jambi Adu Jotos, Kasus Berujung Laporan ke Polda
Advertisement
Advertisement
Diawali dari Langgur, Cerita Wisata Kepulauan Kei Dimulai
Advertisement
Berita Populer
- Literasi Rendah dan Stigma Hambat Pengobatan TBC di Indonesia
- Wabup Kulonprogo Nasihati Siswa, Tak Ada Orang Sukses karena Judol
- HUT SMAN 1 Depok Jadi Laboratorium Kreatif Siswa Sleman
- Perajin Bambu Cebongan Sleman Bertahan di Tengah Perubahan Zaman
- DP3 Sleman Salurkan Modal untuk 24 Kelompok Ternak, Ini Daftarnya
- Ahli Gizi Ungkap Waktu Terbaik Konsumsi Kurma untuk Energi
- KPK Ungkap Barang Bukti Miliaran dari OTT Bupati Pati
Advertisement
Advertisement




