Advertisement

Gempa Guncang Bone Sulsel, Ini Penjelasan BMKG

Newswire
Minggu, 09 Februari 2025 - 03:17 WIB
Sunartono
Gempa Guncang Bone Sulsel, Ini Penjelasan BMKG Seismograf gempa bumi - Ilustrasi - StockCake

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA—Gempa bumi dangkal mengguncang Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, yang getarannya dirasakan hingga di 3 kabupaten tetangga yakni Kabupaten Maros, Kabupaten Sinjai dan Kabupaten Soppeng.

"Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah 4 Makassar melaporkan gempa terjadi pada malam ini sekitar pukul 20.13 Wita," kata Kepala BMKG Wilayah IV Irwan Slamet di Makassar, Sabtu.

Advertisement

Berdasarkan data BMKG Wilayah 4 Makassar diketahui pusat gempa bermagnitudo 4,1 tersebut terletak pada koordinat 4,76 lintang selatan (LS) dan 119,92 derajat bujur timur (BT).

Menurut Irwan, hasil analisis BMKG menunjukkan gempa bumi itu masuk jenis gempa bumi dangkal karena adanya sesar di wilayah Walannea.

Dampak dari gempa tersebut dirasakan nyata saat warga berada di dalam rumah seakan-akan ada truk yang melintas di wilayah skala II - III MM.

Kendati demikian, lanjut dia belum ada informasi akan terjadinya gempa susulan berdasarkan data BMKG wilayah VI Makassar. Gempa itu sendiri dibenarkan oleh salah seorang warga di Kecamatan Mallawa, Kabupaten Maros, Rosmawati.

Dia mengatakan benda-benda ringan yang tergantung bergoyang seperti lampu, gantungan baju dan ayunan bayinya. Menurut dia, sebagian warga di wilayahnya sempat berlarian keluar rumah untuk mengantisipasi gempa yang lebih besar goncangannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Senin Mulai Puncak Arus Mudik, Warga Sekitar Exit Tol Tamanmartani Diminta Bantu Pemudik

Jogja
| Minggu, 23 Maret 2025, 17:57 WIB

Advertisement

alt

Upacara Tawur Agung Digelar di Candi Prambanan, Catat Tanggalnya

Wisata
| Kamis, 20 Maret 2025, 09:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement