Advertisement
Penyanyi Lawas Emilia Contessa Tutup Usia
Adik bungsu mendiang Emilia Contessa, Dino Rosano Hansa memberikan keterangan, Senin (27/1/2025) malam. - Antara
Advertisement
Harianjogja.com, BANYUWANGI—Mantan penyanyi sekaligus mantan anggota DPD RI Emilia Contessa tutup usia setelah sempat menjalani penanganan medis atas penyakit yang dideritanya di RSUD Blambangan, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, Senin (27/1/2025).
Adik bungsu dari mendiang Emilia Contessa, Dino Rosano Hansa, mengatakan artis legendaris yang lahir pada 27 September 1957 itu meninggal dunia setelah sempat dirawat di rumah sakit milik Pemerintah Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur itu.
Advertisement
"Tadi pagi sekitar pukul 07.00 WIB dibawa ke RSUD Blambangan karena mengeluh sakit. Sebenarnya keluh kesah sakitnya sejak tadi malam, namun dibawa ke rumah sakit pagi tadi," katanya kepada wartawan saat ditemui di rumah duka di Jalan Gajah Mada Nomor 20 Kabupaten Banyuwangi, Senin malam.
BACA JUGA: Drakor Berduka! Aktor Park Min-jae Meninggal Dunia akibat Serangan Jantung
Dino Rosano menceritakan, saat tiba di rumah sakit ibunda artis Denada Tambunan itu juga sudah mendapatkan penanganan medis tim dokter RSUD Blambangan Banyuwangi.
Namun, katanya, dari waktu ke waktu sejak pukul 07.00 WIB kondisi kesehatan Emilia Contessa terus menurun, dan sekitar pukul 18.00 WIB meninggal dunia. "Jadi almarhumah memang punya (penyakit) diabetes, dan dari hasil pemeriksaan tim dokter, diabetesnya naik terus mulai dari 400, 450, 500 sampai (drop)," kata Dino Rosano.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- BPBD Magetan Kerahkan SAR, Pendaki Mongkrang Belum Ditemukan
- BMKG Wanti-wanti Hujan Lebat di Jateng hingga Akhir Januari 2026
- PLN Hadirkan Tambah Daya Listrik Instan untuk Hajatan dan Proyek
- KPK Duga Modus CSR Dipakai dalam Aliran Dana Wali Kota Madiun
- OTT Madiun Seret Kepala Daerah hingga Swasta, Ini Rinciannya
Advertisement
Jadwal KA Prameks Tugu-Kutoarjo Jumat Ini, Mulai Pukul 06.40 WIB
Advertisement
Diawali dari Langgur, Cerita Wisata Kepulauan Kei Dimulai
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal KA Prameks Tugu-Kutoarjo Kamis 22 Januari 2026
- Catat Jadwal SIM Keliling Polda DIY 22 Januari 2026
- Cek Jadwal KA Bandara YIA Kamis 22 Januari 2026
- Perpanjang SIM Lebih Mudah, Ini Jadwal SIM Keliling di Gunungkidul
- Jadwal Pemadaman Listrik di Sleman, Bantul, Kulonprogo dan Gunungkidul
- Catat Lokasinya, Jadwal SIM Keliling Sleman Kamis 22 Januari 2026
- BMKG: Hujan Ringan-Sedang Dominasi Cuaca di DIY Kamis Ini
Advertisement
Advertisement



