Advertisement
Penting! Hari Ini, 26 KA Jarak Jauh Dialihkan Pemberhentiannya dari Stasiun Gambir ke Stasiun Jatinegara

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 1 Jakarta menyesuaikan pola perjalanan 26 kereta api jarak jauh keberangkatan dari Stasiun Gambir, untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas akibat peringatan HUT Ke-79 TNI, Sabtu (5/10/2024) esok.
“Pengaturan rekayasa operasi kereta api, yaitu dengan memberhentikan 26 kereta api jarak jauh keberangkatan Stasiun Gambir di Stasiun Jatinegara, di mana dalam kondisi normal kereta-kereta tersebut tidak berhenti,” kata Manajer Humas KAI Daop 1 Jakarta Ixfan Hendriwintoko, di Jakarta, Jumat.
Advertisement
Ia mengatakan bahwa penyesuaian tersebut memberikan alternatif stasiun keberangkatan bagi para penumpang yang khawatir tertinggal kereta api, karena kepadatan kendaraan dan adanya rekayasa lalu lintas di sekitar Monas, Jakarta.
Melalui pengaturan tersebut, ia berharap para pelanggan kereta api tetap dapat berangkat tepat waktu dan dapat menyesuaikan waktu keberangkatannya agar tidak tertinggal oleh kereta api.
Berikut 26 kereta api berangkat dari Stasiun Gambir dan diberhentikan di Stasiun Jatinegara untuk menaikkan penumpang:
1. KA 18A Argo Semeru, berangkat Stasiun Gambir pukul 06.20 WIB;
2. KA 7048A Papandayan, berangkat Stasiun Gambir pukul 06.30 WIB;
3. KA 14 Muria, berangkat Stasiun Gambir pukul 07.00 WIB;
4. KA 2 Argo Bromo Anggrek, berangkat Stasiun Gambir pukul 08.20 WIB;
5. KA 26 Argo Cheribon, berangkat Stasiun Gambir pukul 08.30 WIB;
6. KA 68 Taksaka, berangkat Stasiun Gambir pukul 09.20 WIB;
7. KA 7028A Pangandaran, berangkat Stasiun Gambir pukul 09.30 WIB;
8. KA 62A Sembrani, berangkat Stasiun Gambir pukul 09.50 WIB;
9. KA 22A Argo Cheribon, berangkat Stasiun Gambir pukul 10.10 WIB;
10. KA 80F Manahan, berangkat Stasiun Gambir pukul 10.30 WIB;
11. KA 40A Argo Parahyangan, berangkat Stasiun Gambir pukul 14.12 WIB;
12. KA 20F Argo Merbabu, berangkat Stasiun Gambir pukul 14.20 WIB;
13. KA 58 Brawijaya, berangkat Stasiun Gambir pukul 15.40 WIB;
14. KA 60 Bima, berangkat Stasiun Gambir pukul 17.00 WIB;
15. KA 28 Argo Cheribon, berangkat Stasiun Gambir pukul 18.10 WIB;
16. KA 56 Gajayana, berangkat Stasiun Gambir pukul 18.50 WIB;
17. KA 64 Sembrani, berangkat Stasiun Gambir pukul 19.30 WIB;
18. KA 24 Argo Cheribon berangkat Stasiun Gambir pukul 19.55 WIB;
19. KA 78F Pandalungan, berangkat Stasiun Gambir pukul 20.05 WIB;
20. KA 4 Argo Bromo Anggrek, berangkat Stasiun Gambir pukul 20.30 WIB;
21. KA 8 Argo Lawu, berangkat Stasiun Gambir pukul 20.45 WIB;
22. KA 72 Purwojaya, berangkat Stasiun Gambir pukul 21.10 WIB;
23. KA 70 Taksaka, berangkat Stasiun Gambir pukul 21.40 WIB;
24. KA 7046A Argo Parahyangan Tambahan, berangkat Stasiun Gambir pukul 22.15 WIB;
25. KA 16 Argo Muria, berangkat Stasiun Gambir pukul 22.30 WIB; dan
26. KA 82F Manahan, berangkat Stasiun Gambir pukul 22.50 WIB.
Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya telah menyiapkan rekayasa lalu lintas di sekitar Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, dalam rangka HUT Ke-79 TNI pada Sabtu (5/10).
Rekayasa lalu lintas tersebut disiapkan menjadi dua bagian. Pertama, rekayasa lalu lintas yang disiapkan di sekitar Monas sebagai pusat upacara, dan kedua adalah rekayasa lalu lintas Jalan Jenderal Sudirman-Jalan MH Thamrin selama pawai alutsista HUT TNI Ke-79.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Soal Serangan Udara Israel ke Suriah, AS Bantah Terlibat
- Profil Wakil Bupati Garut Luthfianisa Putri Karlina yang Hari Ini Menikah dengan Anak Pertama Dedi Mulyadi
- Siap-siap, Indonesia akan Dibanjiri Produk AS, Usai Trump Berlakukan Tarif Impor 19 Persen
- Syarat dan Cara Mendaftar Beasiswa Unggulan 2025
- Kepala BNN Larang Anggotanya Tangkap Pengguna Narkoba
Advertisement
Advertisement

Berwisata di Tengah Bediding Saat Udara Dingin, Ini Tips Agar Tetap Sehat
Advertisement
Berita Populer
- 11 Korban Kapal Karam di Selat Sipora Ditemukan Dalam Kondisi Selamat
- DPR Desak Pemerintah Tuntaskan Kasus Beras Oplosan
- Diguncang Gempa Magnitudo 5,2, Sebanyak 38 Rumah Warga Poso Rusak
- Peluncuran Program Koperasi Desa Merah Putih Diundur
- Kejagung Jemput Paksa Konsultan Pengadaan Chromebook di Kemendikbudristek
- Gempa Lombok M4,5 Terasa hingga Bali, Kedalaman 12 Km
- Polisi Bandara Soetta Tangkap Terduga Pelaku Pelecehan Penumpang Citilink
Advertisement
Advertisement