Advertisement
Bus Rombongan SMK Depok Kecelakaan, Sejumlah Korban Meninggal Dibawa ke RSUD Subang

Advertisement
Harianjogja.com, SUBANG—Dinas Perhubungan Kabupaten Subang menyebut sejumlah korban yang meninggal dunia dalam kecelakaan bus pariwisata di jalan turunan Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat, dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ciereng Subang.
Kepala Dinas Perhubungan Subang Asep Setia Permana di Subang, Sabtu malam, menyebutkan bahwa kecelakaan itu mengakibatkan korban meninggal dunia. Namun, ia menyebut, belum diketahui jumlah pastinya.
Advertisement
"Jumlahnya (korban meninggal) belum pasti. Karena masih proses evakuasi. Bahkan ada yang sampai korban terjepit bus," kata dia.
Dia mengatakan korban yang meninggal dunia akibat kecelakaan bus pariwisata nopol AD 7524 OG tersebut dibawa ke RSUD Subang.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, korban luka-luka dibawa ke Puskesmas Jalancagak, Puskesmas Palasari Ciater, dan RS Mitra Medika Tambakan.
BACA JUGA: Bus Rombongan SMK Depok Kecelakaan di Subang, Korban Bergelimpangan di Jalan
Ia mengatakan bus pariwisata yang membawa rombongan pelajar SMK Lingga Kencana Depok mengalami kecelakaan hingga terguling membawa 40 penumpang.
Kecelakaan itu juga melibatkan satu mobil minibus dan dua pengendara sepeda motor.
Penyebab kecelakaan belum diketahui karena polisi masih melakukan penyelidikan.
Namun, sejumlah warga di lokasi menyebutkan bahwa peristiwa kecelakaan itu terjadi saat bus melintas dari arah Bandung menuju Subang.
Ketika itu, bus pariwisata yang membawa rombongan pelajar SMK asal Depok tersebut secara tiba-tiba meluncur saat melewati jalan turunan di wilayah Ciater, hingga menabrak sejumlah kendaraan lain yang ada di depannya sampai akhirnya terguling.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Januari-Awal April 2025, KSPN Catat Ada 23.000 Pekerja Kena PHK
- LG Batal Investasi di Proyek Baterai Nikel RI
- PPATK: Perputaran Uang Transaksi Judi Online Bisa Capai Rp1.200 Triliun
- KPK Jelaskan Soal Motor Ridwan Kamil yang Disita dan Titip Rawat
- Berlaku 19 April 2025, Segini Tarif Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan
Advertisement

Pantai di Gunungkidul Ramai, Wisatawan Diminta Berhati-Hati
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Kemenag: 214.300 Jemaah Calon Haji Dinyatakan Memenuhi Syarat Kesehatan
- Retret Kepala Daerah Gelombang Kedua Segera Digelar, Mendagri Siapkan Skenario
- Perayaan Tri Hari Suci Paskah, Gereja Katedral Jakarta Ajak Umat Tingkatkan Kepedulian
- Terkait Kasus Suap CPO, Istri Hakim Agam Syarif Diperiksa Kejaksaan Agung
- Berlaku 19 April 2025, Segini Tarif Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan
- Harimau Jawa Tidak Mungkin Masih Ada Saat Ini, Begini Penjelasan Ahli
- Kementerian PKP Serahkan Peta Jalan Pembangunan 3 Juta Rumah ke DPR
Advertisement