Advertisement

Pesan Lebaran Airlangga, Hari Kemenangan untuk Pererat Silaturahmi

Galih Eko Kurniawan
Selasa, 09 April 2024 - 22:27 WIB
Galih Eko Kurniawan
Pesan Lebaran Airlangga, Hari Kemenangan untuk Pererat Silaturahmi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian sekaligus Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Jumat (29/3/2024). (ANTARA - Fath Putra Mulya)

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA—Idulfitri sebagai Hari Kemenangan menjadi momentum untuk saling memaafkan dan mempererat silaturahmi antarmasyarakat.

Hal itu diungkapkan Ketua Umum DPP Partai Golkar, Airlangga Hartarto, dalam video ucapan selamat merayakan Hari Raya Idulfitri 1445 H yang diunggah di Instagram Partai Golkar, Selasa (9/4/2024).

Advertisement

“Alhamdulillah, Hari Kemenangan telah tiba. Hari yang suci ini, mari saling memaafkan, mempererat silaturahmi, dan menjaga kerukunan bangsa,” kata Airlangga, Selasa.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian itu pun berpesan agar setelah Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, seluruh rakyat Indonesia harus saling menjaga kerukunan bangsa.

Airlangga mengatakan selama sebulan penuh, umat Muslim menjalankan ibadah puasa Ramadhan sebagai wujud ketaatan kepada Allah SWT.

Ia berharap umat Islam di Indonesia masuk golongan yang sukses setelah menjalani ibadah puasa pada bulan Ramadan, yaitu menjadi bagian dalam golongan orang-orang yang dikategorikan bertakwa.

Selain itu, untuk menyambut Hari Kemenangan ini, Airlangga yang mewakili keluarga besar Partai Golkar juga menyampaikan permohonan maaf jika ada salah dan kekhilafan kepada seluruh masyarakat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

SINAU PANCASILA: Menjaga Kerukunan dan ketentraman Masyarakat

Bantul
| Jum'at, 17 Mei 2024, 22:17 WIB

Advertisement

alt

Tak Mau Telat Terbang? Ini 5 Rekomendasi Hotel Bandara Terbaik di Dunia

Wisata
| Selasa, 14 Mei 2024, 22:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement