Advertisement
Kaesang Tak Sengaja Bertemu Ketum Perindo Hary Tanoe
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep menemui Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo di iNews Tower pada Selasa (26/9 - 2023).
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep menemui Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo di iNews Tower pada Selasa (26/9/2023) sore
Kaesang mengatakan pertemuan itu tidak direncanakan. Kebetulan dirinya sedang syuting di stasiun televisi iNews yang dimiliki oleh Hary Tanoe.
Advertisement
"Karena kebetulan tadi saya syuting di tempatnya Pak Hary Tanoe. Jadi paling dekat kan, kebetulan ketemu," ungkap Kaesang di Kantor DPP PSI, Jakarta Pusat, Selasa (26/9/2023).
BACA JUGA : Perindo Resmi Teken Kerja Sama Politik dengan PDIP, Usung Ganjar di 2024
Dalam pertemuan itu, dia meminta waktu agar rombongan PSI bisa menemui jajaran pengurusan Perindo. "Saya sudah minta waktu beliau untuk nanti kami dari PSI sowan ke Partai Perindo," katanya.
Kaesang mengaku Hary Tanoe menjadi ketua umum pertama ditemui usai resmi diangkat menjadi pimpinan PSI. Dia mengatakan partai politik lain belum ada yang hubunginya.
"Untuk sekarang belum ada ketua parpol yang menghubungi atau dari partai-partai lain untuk menghubungi, soalnya dua hari yang lalu nomor saya ganti," jelasnya.
Sebagai informasi, Kaesang resmi ditetapkan menjadi ketua umum PSI dalam forum Kopi Darat Nasional (Kopdarnas) PSI di Djakarta Theater, Jakarta Pusat pada Senin (25/9/2023) malam. Di menggantikan Giring Ganesha di posisi ketua umum PSI, usai dua hari menjadi kader.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Walking Tour Telusuri Jejak Sejarah Simpang Lima Boyolali
Advertisement
Berita Populer
- Venezuela Punya Cadangan Minyak Terbesar, tapi Produksi Anjlok
- Jadwal KA Bandara Jogja Hari Ini, Minggu 4 Januari 2026
- Samsung Tahan Harga Galaxy S26 di AS, Tekan Apple-China
- BMW Banting Harga 30 Model di China, Perang EV Kian Panas
- Jadwal SIM Keliling Sleman, Minggu 4 Januari 2026
- Krisis Gaza: Angelina Jolie Soroti Macetnya Bantuan di Rafah
- Kejar Level 3, BYD Kembangkan ADAS dengan Dana Rp238 Triliun
Advertisement
Advertisement




