Advertisement
Viral Pejabat Negara Joget di IKN, Dikritik Warganet

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Gelaran Malam Apresiasi Nusantara yang digelar di Titik Nol Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara pada Jumat (22/9/2023), menjadi perbincangan publik. Kritikan pedas dilayangkan netizen yang menilai pejabat negara terkesan acuh dengan permasalahan di Indonesia, khususnya Pulau Rempang.
Aksi berjoget bersama yang dilakukan para menteri itu kemudian banjir hujatan. Akun X bernama @AlnilamOmar ikut mengunggah potongan video momen para menteri berjoget ketika lagu "No Comment" dinyanyikan oleh Aurelie Moeremans.
Advertisement
BACA JUGA : Pembangunan Kantor Presiden di IKN Capai 38 Persen
Ia menyindir bahwa pemerintah seperti tidak peduli dengan apa yang sedang terjadi di Pulau Rempang. "Pesta pora disaat rakyat berjuang dengan penindasan kompeni, rakyat diusir, diiinjak mereka tidak peduli," tulisnya pada Sabtu (23/9).
Selain itu, akun X milik Romitsu Top juga mengutakan kritik yang sama. Ia menilai bahwa presiden dan sejumlah menteri asyik menikmati acara, namun acuh dengan kasus Rempang.
"Mereka senang-senang di IKN sementara warga Rempang lagi menangis. Berjoget ria dengan masa bodoh nggak mau tahu, no comment," tulisnya.
Kedua unggahan itu pun viral dan mendapat komentar yang sama. Berikut sejumlah komentar netizen mengenai acara Malam Apresiasi Nusantara yang dihadiri oleh presiden dan para menteri.
BACA JUGA : Investasi Asing di IKN Terus Digenjot, Mulai Finlandia, AS Hingga Korsel
"Menteri dan orang kaya lainnya goyang terus. Rakyat kecil dan jelata diinjekin terus," tulis seorang akun
"Menari di atas penderitaan rakyat," komentar netizen bernama akun @HeryTimur.
"Lagunya sesuai dengan kenyataan saat ini, iya nggak sih?" sindir seorang netizen bernama akun @khasdani.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Aduan Konten Judi Online Mencapai 1,3 Juta
- Tunjangan Guru Non ASN pada RA dan Madrasah Cair Juni 2025, Segini Besarannya
- Kerusuhan di Lapas Narkotika Muara Beliti Sumsel, Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Ungkap Penyebabnya
- Sejoli Ditemukan Meninggal Dunia dalam Mobil di Jambi, Diduga Keracunan AC
- 1,7 Juta Pengemudi Ojol Belum Punya Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
Advertisement

Truk Bermuatan Batu Alam Kecelakaan Tunggal di Piyungan, Sopir Meninggal di Tempat
Advertisement

Jembatan Kaca Seruni Point Perkuat Daya Tarik Wisata di Kawasan Bromo
Advertisement
Berita Populer
- Tangani Kebakaran Hutan, Modifikasi Cuaca Natrium Klorida Diperpanjang hingga 12 Mei 2025
- Kata Sandi Milik Kepala Pentagon Pete Hegseth Bocor Akibat Serangan Siber
- Menteri Budi Santoso Segera Terbitkan Permendag Baru, Mengatur Ekspor Impor hingga Perdagangan Dalam Negeri
- Polisi Kerahkan Ratusan Personel Jaga Sidang Kasus Hasto PDIP
- Merespons Gelombang PHK, Menaker Akan Optimalkan Platform SIAPKerja
- 1,7 Juta Pengemudi Ojol Belum Punya Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
- BEI Sebut Ada 30 Perusahaan Bakal Ipo Tahun Ini
Advertisement