Advertisement
Swedia Siap Gabung NATO
Lambang NATO - Ist
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg mengatakan bahwa Swedia telah mengimplementasikan tuntutan Turki di bawah memorandum trilateral. Stolenberg menekankan bahwa dengan terpenuhinya tuntutan Turki, kini Swedia telah memiliki hak untuk dapat bergabung dengan NATO.
BACA JUGA: Zlatan Ibrahimovic Kembali Perkuat Timnas Swedia
Advertisement
Dia menyampaikannya setelah melakukan pembicaraan dengan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan pada Minggu (4/6/2023).
"Swedia telah mengambil langkah nyata yang signifikan untuk memenuhi keprihatinan Turki. Ini termasuk mengubah konstitusi Swedia, mengakhiri embargo senjatanya dan meningkatkan kerja sama kontraterorisme, termasuk melawan PKK (Partai Pekerja Kurdistan)," katanya, seperti dilansir dari TASS, pada Senin (5/6/2023).
Dia juga mengatakan bahwa pertemuan Mekanisme Bersama Permanen berikutnya dengan Swedia akan diadakan pada 12 Juni 2023.
"Undang-undang terorisme baru yang penting telah diberlakukan beberapa hari yang lalu. Jadi, Swedia telah memenuhi kewajibannya," lanjutnya.
Menurutnya, Turki memiliki waktu untuk meratifikasi Swedia dalam keanggotannya melalui Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) NATO di Vilnius.
Turki terus memblokir upaya Swedia untuk menjadi anggota NATO yang menuntut ekstradisi aktivis Kurdi yang dituduh melakukan terorisme di Turki.
Sementara itu, Stockholm menegaskan telah memenuhi semua tuntutan Ankara dan masalah ekstradisi individu konkret adalah kompetensi pengadilan Swedia, bukan pemerintah.
(Sumber: Bisnis)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- WHO Sebut Cacar Monyet Terdeteksi di 5 Negara di Luar Afrika
- Mulai 3 November, Tiket Pendakian Gunung Rinjani Resmi Naik
- Diserang RSF, Puluhan Ribu Warga Sudan Mengungsi dari El-Fasher
- DJ Panda dan Erika Carlina akan Kembali Bertemu, Ini Tujuannya
- Perang di Sudan Kembali Pecah, Sebanyak 2.227 Orang Tewas
Advertisement
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Hujan Deras, Sejumlah Ruas Jalan di Jakut Kebanjiran
- Jadwal KA Prameks Terbaru Hari Ini, Sabtu 1 November 2025
- Bulega Jajal Ducati MotoGP, Gantikan Marc Marquez?
- Jadwal SIM Keliling di Bantul, Sabtu 1 November 2025
- Studi Nyatakan Baterai Mobil Listrik Tahan Lama!
- Update! Jadwal KRL Jogja Solo, Sabtu 1 November 2025
- PSS Sleman Siapkan Strategi Bongkar Rapatnya Pertahanan Persipura
Advertisement
Advertisement




