Advertisement
Truk Tanah Uruk Tol Jogja Solo Terguling Timpa Rumah Warga

Advertisement
Harianjogja.com, KLATEN—Truk pengangkut tanah uruk proyek Tol Jogja Solo terguling menimpa rumah di ruas jalan raya Wedi-Bayat, Klaten, Rabu (22/2/2023).
Roda sisi kiri truk terperosok gorong-gorong yang tanahnya ambles di ruas jalan raya Wedi-Bayat, Desa Brangkal, Kecamatan Wedi. Sebagian badan truk bermuatan tanah uruk itu menimpa bagian depan rumah kayu di dekatnya.
Advertisement
Arus lalu lintas di sekitar lokasi masih lancar. Penghuni rumah, Mulyono, 50, menjelaskan peristiwa itu terjadi sekitar pukul 07.00 WIB. Saat itu, dia sedang berada di samping rumah. Rumah tersebut ditempati Mulyono bersama kakak serta ibunya.
“Saat itu kakak saya sudah keluar rumah. Ibu sedang di belakang. Sekitar pukul 07.00 WIB, tiba-tiba terdengar suara keras. Kemudian saya cek truk sudah mengenai rumah,” kata Mulyono saat ditemui Solopos.com di rumahnya, Rabu.
Mulyono menjelaskan bagian depan rumah yang ditempati rusak akibat tertimpa truk proyek tol yang terguling di jalan Wedi-Bayat, Klaten, itu. Kerusakan terutama pada gebyok kayu. “Bagian depan itu merupakan bekas toko,” jelas dia.
Sopir truk, Jamal, 25, mengatakan truknya bermuatan material uruk untuk proyek pembangunan Tol Jogja. Sedianya, uruk tersebut dibawa ke lokasi proyek tol di wilayah Kecamatan Ngawen. Jamal tak mengalami luka akibat kejadian tersebut.
BACA JUGA: Pemotor Terseret Tronton Sejauh 6 Meter di Ring Road Selatan Bantul
Kapolsek Wedi, AKP Ismail, menjelaskan peristiwa itu bermula ketika truk melaju dari arah jalan di Desa Kadibolo, Kecamatan Wedi, menuju ruas jalan Wedi-Bayat. Saat membelok menuju jalan raya, truk diduga berjalan terlalu ke kiri dan melewati tanah di samping jalan.
Tanah di atas gorong-gorong ambles hingga truk terguling mengenai bagian depan rumah. Nilai kerusakan rumah akibat kejadian itu sekitar Rp2 juta.
Ismail menjelaskan sudah ada kesepakatan antara pemilik truk dengan penghuni rumah. Kerusakan rumah akibat terkena bodi truk tersebut bakal diperbaiki oleh pemilik truk pengangkut tanah uruk Tol Jogja Solo.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Solopos.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Pemerintah Sebut Makan Bergizi Gratis Telah Menjangkau 5,58 Juta Orang
- Pemilu dan Pilkada Diputuskan Diadakan Terpisah, DPR Pertanyakan Posisi Mahkamah Konstitusi
- Terungkap, Mantan Wali Kota Semarang Mbak Ita Melarang Pegawai Bapenda Hindari Panggilan KPK
- Sidang Suap Mantan Wali Kota Semarang, Kepala Bapenda Setor Rp1,2 Miliar ke Mbak Ita
- Pasangan Gay di Lamongan Dicokok Polisi Karena Bikin Konten Pornografi di FB-MiChat
Advertisement
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Paket Makan Bergizi Gratis Selama Liburan Sekolah, dari Roti, Telur, hingga Buah
- Iran Kirim Surat ke PBB, Minta AS dan Israel Tanggung Jawab atas Agresi
- Donald Trump Sebut Iran Punya 4 Situs Nuklir Utama
- Polda Lampung Tindak 693 kendaraan ODOL
- Guru Ngaji di Jaksel Cabuli 10 Santri Perempuan, Begini Modusnya
- Satgas Pangan Panggil Produsen 212 Merek Beras Nakal Hari Ini
- Langgar Hukum Internasional, Indonesia Kecam Serangan ke Iran
Advertisement
Advertisement