Advertisement
KPK Angkut Tiga Koper Seusai Geledah Kantor Gubernur Jatim
Penyidik KPK membawa satu koper usai menggeledah ruang gubernur, wakil gubernur, dan sekretaris daerah Provinsj Jawa Timur di Jalan Pahlawan Surabaya, Rabu (21/12/2022). - Antara/Willi Irawan
Advertisement
Harianjogja.com, SURABAYA— Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membawa tiga koper usai menggeledah ruang kerja Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur di Jalan Pahlawan di Surabaya, Rabu (22/12/2022).
Penyidik KPK juga sempat memeriksa ruangan Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur, Adhy Karyono, yang terletak di lantai dua gedung utama.
Advertisement
Pantauan di lokasi, penyidik KPK keluar dari ruangan kerja Karyono pukul 19.36 WIB dengan membawa tiga koper hasil dari penggeledahan.
Tiga koper itu dibawa sejumlah petugas KPK yang mengenakan pakaian kemeja dan menggunakan ransel. Di antaranya juga ada yang mengenakan rompi krem bertulis KPK.
BACA JUGA: Ini Solusi REI Atasi Kebutuhan Rumah Bagi Warga DIY Berpenghasilan Rendah
Koper-koper itu selanjutnya dimasukkan ke dalam tiga mobil MPV yang berada di luar gedung utama.
Penyidik KPK menggeledah ruang kerja ketiga pucuk pimpinan Jawa Timur itu selama lebih dari enam jam, mulai pukul 11.00 hingga 19.36 WIB.
Sebelumnya, KPK menangkap tangan Sahat Tua, dan menyegel sejumlah ruangan di DPRD Jawa Timur, antara lain ruang kerja Tua, ruang server kamera pengawas CCTV, dan ruang Kabag Risalah.
Sahat ditangkap bersama tiga orang lain. Mereka resmi ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan suap dana hibah kelompok masyarakat yang dikucurkan melalui dana APBD Jawa Timur. Ia diduga menerima uang sekitar Rp5 miliar dari pengurusan alokasi dana hibah untuk kelompok masyarakat.
"Diduga dari pengurusan alokasi dana hibah untuk pokmas, tersangka STPS telah menerima uang sekitar Rp5 miliar," kata Wakil Ketua KPK, Johanis Tanak, dalam konferensi pers di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Kamis malam (15/12).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Pemkot Jogja Siapkan Rehabilitasi Pasar Kranggan dan Demangan
Advertisement
Favorit Nataru, KA Joglosemarkerto Angkut Puluhan Ribu Penumpang
Advertisement
Berita Populer
- Prediksi Borneo FC vs PSM: Ambisi Bangkit Pesut Etam
- Alibaba Tantang Google Lewat AI Gambar Open Source Qwen
- Prediksi Persija vs Persijap: Peluang Macan Rebut Puncak
- Wolf Moon 3 Januari 2026: Supermoon Paling Terang Awal Tahun
- Duka Hollywood: Victoria Jones, Putri Tommy Lee Ditemukan Meninggal
- PAD Pariwisata Bantul 2025 Gagal Target, Turun Rp4 Miliar
- Tutup 2025, Cinta Laura Jalani Meditasi Sunyi di Thailand
Advertisement
Advertisement



