Advertisement
Deddy Corbuzier Terima Pangkat Letkol Tituler, Begini Kata Laksamana Yudo
Pemerintah melalui Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto resmi memberi pangkat Letnan Kolonel (Letkol) Tituler TNI AD kepada Youtuber Deddy Corbuzier. - Instagram @mastercorbuzier
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA — Calon Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono mengatakan tak ada yang perlu dipermasalahkan dalam pemberian gelar pangkat Letnan Kolonel (Letkol) Tituler TNI AD kepada Youtuber, Deddy Corbuzier.
Pria yang baru saja disahkan menjadi panglima TNI baru tersebut menjelaskan pangkat tituler dapat diberikan kepada individu nonmiliter yang dinilai dapat memberikan kemajuan kepada TNI.
Advertisement
“Waktu saya taruna itu ada yang ngajar saya mayor, itu tituler, karena dia memiliki kemampuan tadi yang tidak dimiliki oleh angkatan laut waktu itu,” jelas Yudo kepada awak media di Gedung Nusantara II, kompleks Parlemen, Selasa (13/12/2022).
Dia pun mengakui seorang yang diberikan pangkat tituler juga akan menerima tunjangan. Meski begitu, Yudo menekankan orang itu tak akan menerima gaji. “Kalau sesuai ketentuan ada. Kalau tituler sudah sah, memang ada. Berupa tunjangan, bukan gaji,” ujarnya.
BACA JUGA: Jadwal Pemadaman Listrik, Selasa (13/12/2022). Giliran Kota Jogja dan Wonosari
Yudo juga mengaku tak tahu jika banyak desakan agar pangkat tituler Deddy Corbuzier dicabut. Oleh sebab itu, dia akan membicarakan masalah tersebut terlebih dahulu ke pimpinan TNI lainnya. “Nanti kami tanyakan dulu, karena itu kan pengusulannya kan diawali dari kepala staf angkatan,” ucap dia.
Diberitakan sebelumnya, pemerintah melalui Menteri Pertahanan Prabowo Subianto resmi memberi pangkat Letkol Tituler TNI AD kepada Deddy Corbuzier.
Momen pemberian pangkat ini diunggah oleh Deddy di akun Instagramnya @mastercorbuzier. Terlihat Deddy mengenakan seragam TNI AD dan menggenggam dokumen serta berjabat tangan dengan Prabowo.
Pangkat ini pun disahkan oleh Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa dan KSAD Dudung Abdurachman. Deddy mengaku bangga dengan pangkatnya tersebut.
"Kebanggaan yang luar biasa, Penerimaan Pangkat Letnan Kolonel Tituler Angkatan Darat oleh Menhan Prabowo yang disahkan oleh Panglima TNI Andika Perkasa, dan KSAD Dudung," ujarnya di akun Instagram @mastercorbuzier, Jumat (9/12/2022).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Wabah Flu Burung Jerman Berpotensi Menyebar ke Negara Tetangga Eropa
- Diguyur Hujan Deras, Semarang Kembali Banjir
- Tokoh hingga Sultan dari Berbagai Daerah Mendeklarasikan FKN
- Ketum Muhammadiyah Berharap Generasi Muda Mewarisi Nilai Sumpah Pemuda
- Seorang Penumpang Meninggal Dunia di Bandara Soekarno-Hatta
Advertisement
Advertisement
Desa Wisata Adat Osing Kemiren Banyuwangi Masuk Jaringan Terbaik Dunia
Advertisement
Berita Populer
- FDS Tampilkan Drone Pertanian Saat Munas ASTTA 2025
- Jadwal SIM Keliling di Gunungkidul Hari Ini, Selasa 28 Oktober 2025
- Komunitas Gamers Meriahkan Seal Lovers Game Festival 2025
- Jogja Berisiko Tinggi Pencemaran Mikroplastik
- Jadwal DAMRI Menuju Bandara YIA, Selasa 28 Oktober 2025
- Jadwal SIM Keliling di Kulonprogo Hari Ini, Selasa 28 Oktober 2025
- 175 Kecelakaan di Bantul, 10 Tewas
Advertisement
Advertisement




