Advertisement
Fantastis! Kerugian Akibat Kejahatan Siber di Dunia Tembus Rp129.643 Triliun
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA– Biaya kerugian akibat kejahatan siber (cybercrime) di seluruh dunia diproyesikan akan mencapai US$8,44 triliun atau sekitar Rp129.643 triliun (kurs Rp15.361/US$) pada 2022.
Berdasarkan estimasi dari Statista, dikutip Senin (12/12/2022), kerugian akibat kejahatan siber di dunia diperkirakan dapat mencapai US$8,44 triliun atau sekitar Rp129.643 triliun (kurs Rp15.361/US$) pada 2022. Angka tersebut naik menjadi 40,9 persen dibanding tahun sebelumnya sebesar US$5,99 triliun.
Advertisement
Statista juga memproyeksikan kerugian dari kejahatan siber akan meningkat tiga kali menjadi menjadi US$23,82 triliun dalam lima tahun mendatang. Adapun, di Indonesia tercatat sebanyak 239,74 juta serangan siber terjadi sepanjang 2021.
Menurut Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN), DKI Jakarta menjadi target utama serangan siber di Tanah Air. Jumlah serangan siber yang mengarah ke ibu kota tercatat sebanyak 49,04 juta kali pada 2021.
BACA JUGA: Tiga Tahun Uang Ganti Rugi Proyek Tol Jogja-Solo Tak Jelas, Warga Bokoharjo Mulai Gelisah
Posisinya disusul Aceh dengan 46,13 juta serangan siber pada tahun lalu. Kemudian, sebanyak 39,62 juta serangan siber ke Jawa Barat.
Ada pula serangan siber ke Jawa Tengah dan Jawa Timur masing-masing sebanyak 22,4 juta kali dan 19,9 juta kali.
Beberapa contoh kejahatan siber yang marak terjadi di tengah-tengah masyarakat antara lain phising, spoofing, cracking, serangan ransomware, dan sebagainya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Kasus Jemaah Haji Ilegal, Polri dan Imigrasi Didesak Segera Menindak Pelaku
- Lebih dari 84 Ribu Warga Afghanistan di Pakistan Dipulangkan
- Dugaan Pelecehan Seksual oleh Dokter di Malang, Polisi Cari Alat Bukti
- Gitaris Seringai Ricky Siahaan Meninggal Dunia saat Konser Tur di Jepang
- 12 Orang Terjaring OTT Politik Uang di PSU Kabupaten Serang, Bawaslu: Kami Dalami
Advertisement

Jadwal KA Bandara YIA Berangkat dari Stasiun Tugu Jogja Hari Ini 21 April 2025
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Putin Umumkan Gencatan Senjata di Ukraina Demi Paskah
- KAI Operasionalkan Kereta Bersubsidi Selama Libur Paskah, Berikut Daftarnya
- Pesan Menag ke Jemaah Calon Haji, Jangan Lupa Doakan Palestina
- Ketua MPR Sambut Positif Usulan 3 April Diperingati Hari NKRI
- Gitaris Seringai Ricky Siahaan Meninggal Dunia saat Konser Tur di Jepang
- Pagi Ini Ada Demo Bela Palestina di Depan Kedubes Amerika Serikat
- AS Soroti Peredaran Barang Bajakan di Indonesia, Begini Respons Mendag Budi Santoso
Advertisement