Advertisement
Surya Paloh: Bola Ada di Tangan Jokowi

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menegaskan pihaknya masih berniat untuk terus masuk dalam koalisi pemerintahan Joko Widodo (Jokowi).
BACA JUGA : Alasan NasDem Pilih Anies Baswedan Jadi Capres 2024
Advertisement
Surya mengatakan, NasDem punya harga diri dan pendirian soal mendukung Jokowi. NasDem, lanjutnya, mendukung Jokowi bukan sekadar untuk kepentingan sepihak.
"Kita tetap dalam satu baris koalisi pemerintahan, itu tekad kita, bukan hanya lip service untuk kepentigan pragmatis, tidak. Kita punya pride. Kita punya keyakinan diri," jelas Surya saat memberikan sambutan di acara Puncak HUT NasDem ke-11 di Jakarta Convention Center,Jumat (11/11/2022).
Dia pun berharap klarifikasinya tersebut sudah terdengar jelas. Kini, dia hanya menyerahkan keputusan kepada Jokowi.
"Sekarang terserah, bola ini ada di tangan Presiden Jokowi," ucapnya.
Dia merasa, pihak-pihak yang menyatakan Jokowi tak suka dengan NasDem merupakan pihak yang memang sengaja ingin merusak persahabatan NasDem dengan Jokowi.
Surya pun mengklaim NasDem akan terus mendukung pemerintahan Jokowi hingga akhir masa jabatannya berakhir pada 2024 mendatang. Pengusungan Anies sebagai calon presiden NasDem, tegasnya, tak akan merubah pendirian partainya.
"Bukan berarti karena kita calonkan Anies hubungan kita harus retak, harus berpisah," ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Israel Kembali Bangun Permukiman Ilegal di Tepi Barat, Sebanayk 2.339 Unit
- Polisi Tangkap Sejumlah Orang Mengaku Wartawan yang Memeras Warga
- Kemenag Imbau Masyarakat Cek Arah Kiblat Secara Mandiri pada 15-16 Juli 2025
- Selama 2024 LPSK Menerima 10.217 Pemohon Saksi dan Korban Pidana
- Hasil Pemeriksaan Kecelakaan Pesawat Udara Air India, Kedua Mesin Mati di Udara Setelah Lepas Landas
Advertisement

Wakil Bupati Bantul Apresiasi Turnamen Liga Nyeker Mandingan, Isi Liburan Sekolah
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Satgas Pangan Polri Tindaklanjuti Laporan Dugaan 212 Produsen Beras Nakal, Empat Orang Diperiksa
- Pentagon Akui Rudal Iran Menghantam Pangkalan Udara Al Udeid milik AS di Qatar
- Wacana Pemberangkatan Jemaah Haji Menggunakan Kapal Laut Ditolak BP Haji
- Penerima Bansos Bermain Judol, Cak Imin Tegaskan Akan Ada Sanksi Tegas
- Kecelakaan KMP Tunu Pratama, Nelayan Temukan Satu Jenazah Diduga Penumpang
- Selama 2024 LPSK Menerima 10.217 Pemohon Saksi dan Korban Pidana
- Tim SAR Temukan Bangkai Kapal Tunu dalam Posisi Terbalik di Dasar Laut Selat Bali
Advertisement
Advertisement