Keren! Kota Magelang Punya PKK Milenial
Advertisement
Harianjogja.com, MAGELANG - Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) di Kota Magelang kini juga menyasar perempuan golongan milenial.
Hal ini terbukti dengan dilantiknya Pengurus PKK Milenial TP PKK Kota Magelang Masa Bhakti 2022-2026 oleh Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kota Magelang Niken Ichtiaty Nur Aziz, di Gedung Wanita, Senin (29/8/2022).
Niken berpesan agar para pengurus PKK Milenial ini dapat bekerja sama dengan kelompok-kelompok kepemudaan yang lainnya. Dirinya juga menekankan agar menjaga kekompakan antar pengurus.
Baca juga: Disney Tawarkan Paket Keanggotaan untuk Penggemar Setia
Advertisement
Selebihnya, Niken berharap PKK Milenial bisa membuat jaringan dari tingkat kota sampai ke kelurahan bahkan sampai tingkat RT. Ia juga mengajak seluruh Tim Penggerak PKK Kota Magelang untuk bersama-sama bekerja membangun Kota Magelang.
"Jadi yang terpenting adalah bahwa sekarang kalian saling mengompakkan satu sama lain, saling bersinergi, saling menghargai, saling toleransi sehingga apa yang kita harapkan, program-program yang sudah kita buat bisa terlaksana dengan baik," tutur Niken.
Menurutnya, tujuan dari pelantikan ini diantaranya adalah mengedukasi dan mensosialisasikan pemahaman tentang Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) di kalangan generasi muda.
Baca juga: Pelatihan Ecoprint di Brontokusuman Jogja Tingkatkan Perekonomian Masyarakat
"Selain itu, kita ingin melibatkan generasi muda untuk membantu Tim Penggerak PKK Kota Magelang dalam mengembangkan strategi sosialisasi dan pembinaan Program PKK. Kita memfasilitasi munculnya ide-ide kreatif yang dikembangkan generasi muda dalam penerapan 10 Program Pokok PKK, sehingga tujuan dari Gerakan PKK dapat tercapai," jelas Niken.
Pengurus PKK Milenial TP PKK Masa Bhakti 2022-2026 terdiri dari 24 orang. Lidya Ayu Mutiarani ditunjuk sebagai Ketua, Rizky Setyaningrum sebagai Sekretaris dan Adinda Fauziyyah Oktavia selaku Bendahara. Sementara pengurus lainnya terbagi dalam Pokja-pokja dengan pembagian tugas masing-masing.
Tugas dari PKK Milenial ini adalah membantu pelaksanaan 10 Program Pokok PKK yang tertuang dalam Program Kerja Tim Penggerak PKK Kota Magelang. Selanjutnya, melakukan sosialisasi dan pendekatan kepada anak muda terkait dengan program- program yang dilakukan Tim Penggerak PKK Kota Magelang.
Selain itu, membuat program atau kegiatan sendiri yang tetap berdasarkan pada program pokok yang dirancang oleh Tim Penggerak PKK Kota Magelang tetapidengan fokus kepada generasi muda.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
InDrive Dorong Perubahan Sosial lewat Festival Film Alternativa
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Pekan Depan Dipanggil, Firli Bahuri Diminta Kooperatif
- Libur Natal dan Tahun Baru, Potensi Pergerakan Orang Diprediksi Mencapai 110,67 Juta Jiwa
- Pemerintah Segera Menyusun Data Tunggal Kemiskinan
- Otak Kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang Bakal Diringkus Polri
- BPJS Ketenagakerjaan Tingkatkan Sinergi PLKK untuk Pelayanan Kecelakaan Kerja yang Lebih Cepat
- Belasan Provinsi Rawan Pilkada Dipantau Komnas HAM
- Menteri Satryo Minta Kemenkeu Kucurkan Dana Hibah untuk Dosen Swasta
Advertisement
Advertisement