Advertisement
Rusia Tawarkan Investasi Transportasi di Proyek Ibu Kota Baru di Kalimantan
Presiden Joko Widodo di Moskow, Rusia, Kamis (30/6/2022). - Setpres
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Dalam pertemuan dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Kremlin, Rusia, Kamis (30/6/2022), Presiden Vladimir Putin mendorong kerja sama bisnis dalam sektor infrastruktur transportasi dan logistik di Ibu Kota Negara (IKN).
Salah satu yang disinggung Putin adalah transportasi kereta api. "Russian Railways dapat mengambil bagian dalam mengimplementasikan inisiatif skala besar Indonesia untuk memindahkan ibu kota negara ke pulau Kalimantan," kata Putin.
Advertisement
Putin pun menegaskan bahwa ibu kota Rusia, Moskow, yang telah berkembang dengan kecepatan yang sangat baik dan dengan peningkatan kualitas yang tinggi siap berpartisipasi dalam proyek yang benar-benar ambisius ini.
Selain menyinggung soal infrastruktur IKN, Putin juga menyampaikan kemungkinan pembukaan kembali penerbangan langsung dari Moskow ke Bali.
BACA JUGA
Hal lain yang disampaikan Putin kepada Jokowi adalah kesediaan BUMN Rusia Rosatom State Corporation untuk bergabung dalam proyek teknologi nuklir untuk bidang kesehatan dan pertanian di Indonesia.
Kepada Putin, Jokowi menyampaikan terkait dengan dukungan dirinya untuk upaya PBB reintegrasi komoditas pangan dan pupuk Rusia dan komoditas pangan Ukraina dalam rantai pasok dunia.
"Khusus untuk jalur ekspor produk pangan Ukraina, terutama melalui jalur laut, saya sangat menghargai Presiden Putin yang tadi menyampaikan bahwa memberikan jaminan keamanan pasokan pangan dan pupuk dari Ukraina maupun Rusia, ini sebuah berita yang baik," paparnya.
Selepas pertemuan ini, Jokowi dan rombongan melanjutkan perjalanan ke Uni Emirat Arab, Abu Dhabi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Akun Instagram Laras Faizati Dimusnahkan, iPhone 16 Disita Pengadilan
- Arus Kendaraan di Jalan Tol Meningkat Jelang Libur Isra Mikraj
- Banjir Bandang di Pulau Siau Sulawesi Utara Berdampak pada 1.377 Warga
- Dokter Peringatkan Risiko Penyakit Pekerja Lapangan Saat Banjir
- Sejumlah Negara di Eropa Imbau Warganya Tinggalkan Iran karena Protes
Advertisement
Pemilihan Lurah Natah Gunungkidul Digelar Februari, Bujet Rp20 Juta
Advertisement
Way Kambas Tutup Sementara Wisata Alam karena Konflik Gajah Liar
Advertisement
Berita Populer
- Banjir Rendam 62 Sekolah di Kudus, Siswa Belajar Daring
- Pengadilan Jakarta Selatan Vonis Laras Faizati 6 Bulan Percobaan
- Prabowo Tambah Dana Riset Perguruan Tinggi Jadi Rp12 Triliun
- Satpol PP Bantul Petakan Akomodasi Ilegal, Tunggu Dasar Penindakan
- PDAB Tirtatama DIY Targetkan Layanan Air Minum 24 Jam
- DPR Siapkan Rapat Dengar Pendapat Soal Child Grooming
- KKO MAN 2 Jogja Cetak Juara Futsal dan Jalur Prestasi Masa Depan
Advertisement
Advertisement



