Advertisement
23 Gerbang Tol Rawan Macet saat Mudik 2022, Mana Saja?
Kendaraan pemudik dari arah Jakarta antre saat akan memasuki Gerbang Tol Kalikangkung, Semarang, Jawa Tengah, Kamis (30/5/2019). - ANTARA/Aji Styawan
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA -Pemudik perlu waspada saat melintasi sejumlah gerbang tol yang berpotensi macet parah saat musim mudik Lebaran 2022.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit memprediksi terdapat 23 gerbang tol yang rawan terjadi kepadatan kendaraan saat arus mudik Lebaran 2022.
Advertisement
Sigit mengatakan ke-23 gerbang tol itu tersebar mulai dari wilayah Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah hingga Jawa Timur.
"Ada 23 gate tol yang rawan terjadi kepadatan, di mana wilayah Banten ada dua, wilayah Jakarta atau Polda Metro ada 2 gate tol, kemudian wilayah Jawa Barat ada 7, Jawa Tengah ada 6, dan Jawa Timur juga ada 6," kata Sigit dalam rapat koordinasi lintas sektor di Mabes Polri, Kamis (14/4/2022).
Selain ke-23 gerbang tol, adapula enam titik penyempitan ruas jalan tol. Menurut Sigit dalam kondisi normal hal ini tak akan menjadi masalah. Hanya saja, apabila volume kendaraan sudah mulai meningkat, penyempitan atau bottle neck itu akan menjadi masalah.
"Dari 4 lajur menjadi 2 lajur di ruas jalan tol Tangerang-Merak km 26, kemudian arah Cikampek mulai km 48 sampai km 50 ada perubahan 5 lajur menjadi 3 lajur," ujar Sigit.
Selain itu, penyempitan ruas jalan tol juga ada di Cikampek km 31 sampai km 37 ada perubahan dari 4 lajur menjadi 3 lajur, seterusnya, di km 70 sampai km 72 3 lajur menjadi 2 lajur. Selanjutnya, arah Jakarta dan sebaliknya 6 lajur menjadi 3 lajur pada saat arus balik nanti dan di km 54 dari 5 lajur menjadi 3 laju.
Lebih lanjut, Sigit memprediksi arus mudik tahun ini akan sangat besar. Hal ini lantaran sejak awal pandemi di 2020, baru tahun ini pemerintah memperbolehkan masyatakat untuk mudik lebaran.
BACA JUGA: Mudik 2022, Polri Terapkan One Way hingga Ganjil Genap
"Karena tahun ini kita melihat bahwa yang akan mudik sangat besar dan pengalaman-pengalaman rekan-rekan semua di tahun 2019 belum pandemi, saya harapkan ini semua dipersiapkan sehingga kemudian masyarakat bisa betul-betul kita berikan kemudahan pada saat masyarakat akan melakukan mudik," kata Sigit.
Sebelumnya, Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri menyiapkan rekayasa lalu lintas dalam mencegah kemacetan saat mudik Lebaran 2022. Skema contra flow, satu arah (one way) dan ganjil genap (gage) akan diberlakukan.
Kakorlantas Polri Irjen Pol Firman Shantyabudi menyatakan sejumlah strategi tersebut dilakukan demi kelancaran arus mudik Lebaran pada tahun ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- BMKG Wanti-wanti Hujan Lebat di Jateng hingga Akhir Januari 2026
- PLN Hadirkan Tambah Daya Listrik Instan untuk Hajatan dan Proyek
- KPK Duga Modus CSR Dipakai dalam Aliran Dana Wali Kota Madiun
- OTT Madiun Seret Kepala Daerah hingga Swasta, Ini Rinciannya
- Guru dan Murid di Jambi Adu Jotos, Kasus Berujung Laporan ke Polda
Advertisement
Advertisement
Diawali dari Langgur, Cerita Wisata Kepulauan Kei Dimulai
Advertisement
Berita Populer
- Pasar Sentul Sepi, Wali Kota Jogja Pastikan Retribusi Dipotong
- DJP DIY Libatkan 340 Mahasiswa Dampingi Pelaporan SPT 2026
- Bantul Targetkan 98 SPPG, 82 Unit Telah Layani Program MBG
- Psikologi Parenting: Memahami Ledakan Emosi Anak Sejak Dini
- Keraton: Prosesi Labuhan Parangkusumo Dilaksanakan Abdi Dalem
- Tiga Ganda Campuran Indonesia Lolos ke 16 Besar Indonesia Masters 2026
- Juventus Vs Benfica: Duel Spalletti lawan Mourinho di Liga Champions
Advertisement
Advertisement




