Advertisement

Komplotan Perampok Spesialis Kantor Pos Jawa Tengah Diringkus

Newswire
Kamis, 13 Januari 2022 - 22:07 WIB
Budi Cahyana
Komplotan Perampok Spesialis Kantor Pos Jawa Tengah Diringkus Ilustrasi perampok spesialis kantor pos. - Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, SEMARANG—Komplotan perampok spesialis kantor pos diringkus Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Jawa Tengah. Empat anggota komplotan perampok itu menyasar sejumlah kantor pos di Jawa Tengah.

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Jawa Tengah Kombes Pol. Djuhandani mengatakan sudah ada lima kantor PT Pos Indonesia di berbagai wilayah yang disatroni komplotan tersebut.

Advertisement

BACA JUGA: Mencuri Perangkat APILL dari Bantul hingga Sleman, Pria Ini Berpura-pura Jadi Pegawai Dinas

"Dari lima lokasi, hanya tiga yang menghasilkan," katanya.

Kelima kantor pos yang disatroni komplotan tersebut ada di Kabupaten Brebes, Tegal, Pekalongan, Magelang, serta Kota Tegal. Dari keterangan pelaku, kata dia, kantor pos dijadikan sasaran karena dianggap mudah dibobol dan menyimpan banyak uang.

Selain kantor pos, kata dia, komplotan ini juga menyasar toko modern serta menara base transceiver station (BTS).

"Komplotan ini mengambil berbagai barang, termasuk baterai di menara BTS," katanya.

BACA JUGA: Siang Bolong, Kawanan Maling di Kulonprogo Curi Kabel Tower Telkomsel Seharga Puluhan Juta

Komplotan ini sudah memetakan dan kemudian merusak pintu untuk menguras harta yang ada di dalamnya.

Saat ini, lanjut dia, satu pelaku lain yang merupakan otak dari komplotan ini masih diburu. Para pelaku dijerat dengan 363 KUHP tentang pencurian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Cara Membeli Tiket KA Bandara Jogja via Online

Jogja
| Jum'at, 26 April 2024, 00:17 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement