Advertisement
Vaksinasi di Cupu Watu II Dapat Mempercepat Kegiatan Desa Wisata

Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN--Vaksinasi dosis kedua digelar di Pendopo Pedukuhan Cupuwatu II, Desa Purwomartani, Kalasan, Sleman, Minggu (17/10/2021). Kegiatan vaksinasi tersebut diharapkan mempercepat aktivitas desa wisata di Cupwatu II yang merupakan bagian dari Desa Wisata Purwomartani.
Dukuh Cupuwatu II Desa Purwomartani, Kalasan, Sleman Kuncoro Eko Wibowo mengapresiasi pelaksanaan vaksinasi yang digelar Daihatsu di pedukuhannya, saat ini sebanyak 90% warganya telah divaksin. Melalui vaksinasi ini sehingga warga kembali bersiap untuk melakukan percepatan kegiatan desa wisata terutama di pedukuhannya.
Advertisement
PROMOTED: Dari Garasi Rumahan, Kini Berhasil Perkenalkan Kopi Khas Indonesia di Kancah Internasional
“Kami membangun wisata sejarah, karena ada potensi wisata di pedukuhan kami, seperti mata air peninggalan Belanda, ada bekas Candi. Kami akan membuka potensi wisata air selatan pedukuhan. Dengan adanya pandemi sempat tertunda, maka vaksinasi ini menjadi modal bagi kami untuk kembali berkegiatan di desa wisata,” katanya di sela-sela pelaksanaan vaksinasi, Minggu (17/10/2021).
Ia menambahkan pada vaksinasi dosis kedua ini diikuti sesuai dengan jadwal warga yang mengikuti pada dosis pertama yaitu sekitar 1.000 orang. Namun panitia menyediakan vaksin lebih untuk memberikan layanan kepada warga yang vaksinasinya di tempat lain menggunakan merek serupa yaitu Sinovac.
Saat ini jumlah warga Pedukuhan Cupuwatu II yang sudah divaksinasi sebanyak 90%, sisanya 10% belum divaksin karena beragam penyebab namun rata-rata karena tidak memenuhi syarat saat akan menjalani vaksinasi. Seperti adanya tekanan darah tinggi hingga masih berstatus sebagai penyintas Covid-19 sehingga harus menunggu selama tiga bulan.
“Ini sangat mendorong kami untuk berkegiatan, respons masyarakat sangat besar, sehingga harapan kami CSR Daihatsu ke depan bisa terus bekerja sama dengan kami termasuk dalam kaitan desa wisata ini,” ucapnya.
HRD PT Astra Daihatsu Motor Yogyakarta Agus Alif Suroto menyatakan vaksinasi ini merupakan program CSR sekaligus untuk mendukung pemerintah dalam mempercepat vaksinasi dengan segera tercipta herd immunity, sehingga perekonomian kembali pulih. Selain di Cupuwatu, Sleman, vaksinasi program serupa juga digelar di Bantul, Kulonprogo dan Gunungkidul dengan jumlah sekitar 6.000 sasaran.
“Sasaran kami kebetulan desa wisata, di Bantul Batik Giriloyo, KP Pantai Trisik kemudian Gunungkidul juga desa wisata di Gedangsari biar pariwisata juga bangkit. Masyarakat penggerak pariwisata juga terlindungi dengan vaksinasi,” ujarnya.
Selain kegiatan wisata, program vaksinasi ini diperuntukkan untuk masyarakat umum lainnya, seperti pelaku UMKM, pelajar, pegiat kreatif seni dan budaya serta komunitas. Program vaksinasi diharapkan memperkuat kekebalan masyarakat terhadap Covid-19, sehingga mampu mempercepat pemulihan perekonomian di DIY. “Partisipasi serta animo masyarakat sangat tinggi, ini membuktikan bahwa konsep vaksinasi keliling yang mendekatkan diri kepada masyarakat sangat efektif digelar,” katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Berita Pilihan
- Perbedaan Gaji Lurah dan Kepala Desa
- Cegah Penculikan Anak, Disdikpora DIY minta sekolah bentuk tim keamanan
- Digaji Rp172 Juta, Apa Tugas Kepala Otorita IKN dan Wakilnya?
- Sempat Tertunda karena Pandemi, Pembangunan Masjid Agung Jateng di Magelang Akhirnya Dimulai
- Purnawirawan Penabrak Mahasiswa UI Ingin Nyaleg
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Pemerintah Targetkan 12 Tol Baru Akan Beroperasi pada 2024, Ada Jogja Solo dan Jogja Bawen
- Muspusdirla Fasilitasi Program Cinta Tanah Air
- Resmi! Jokowi Tetapkan Gaji Kepala Otorita IKN Rp172 Juta
- BUMN Siap Perkuat Industrialisasi Pangan
- Anggaran Kemiskinan Rp500 Triliun Dituding Habis untuk Rapat, Ini Jawaban Menohok Menkeu
- Ini 8 Penyakit Paling Banyak Menguras Duit BPJS Kesehatan
- Airlangga-Surya Paloh Bertemu, Bahas soal Reshuffle?
Advertisement
Advertisement