Advertisement
Jokowi Sebut Hutan Mangrove di Bali Bakal Jadi Venue KTT G20 2022

Advertisement
Harianjogja.com, DENPASAR — Taman Hutan Raya Ngurah Rai yang menjadi habitat mangrove di Bali direncanakan menjadi salah satu lokasi penyelanggaraan event KTT G20 pada 2022 mendatang.
Presiden Indonesia Joko Widodo mengatakan, Mangrove Bali yang telah dibangun sejak 2003 dan merupakan tempat percontohan rehabilitasi ekosistem hutan mangrove di Indonesia. Lokasi ini tidak hanya menjadi wadah edukasi, tetapi juga pariwisata dan penguatan ekonomi masyarakat.
Advertisement
Menurutnya, model rehabilitasi mangrove seperti yang dimiliki Bali ingin direplikasi di provinsi-provinsi lain.
"Ini akan terus kita lakukan di kawasan pesisir untuk memulihkan dan melestarikan kawasan mangrove dan untuk antisipasi dan mitigasi perbahan iklim dunia," katanya, Jumat (8/10/2021).
Menurutnya, melalui penanaman mangrove akan menjaga pantai dari abrasi dan menghambat intrusi air serta memperbaiki kualitas lingkungan pesisir maupun habitat pantai. Selain itu, juga akan meningkatkan produksi maupun hasil luat lainnya misal kepiting. Pada akhirnya, mangrove akan mampu meningkatkan pendapatan masyrakat.
"Dan ini mungkin jadi salah satu venue yang akan kita perlihatkan kepada pemimpin G20 tahun depan," sebutnya.
Berdasarkan data dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, luas lahan mangrove di Provinsi Bali mencapai 2.143,97 hektare. Dari luas tersebut, 19 hektare di antaranya termasuk kategori kerapatan jarang, serta masih terdapat habitat mangrove yang berpotensi dapat ditanami seluas 263 hektare.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Kasus Jemaah Haji Ilegal, Polri dan Imigrasi Didesak Segera Menindak Pelaku
- Lebih dari 84 Ribu Warga Afghanistan di Pakistan Dipulangkan
- Dugaan Pelecehan Seksual oleh Dokter di Malang, Polisi Cari Alat Bukti
- Gitaris Seringai Ricky Siahaan Meninggal Dunia saat Konser Tur di Jepang
- 12 Orang Terjaring OTT Politik Uang di PSU Kabupaten Serang, Bawaslu: Kami Dalami
Advertisement

Fakultas Peternakan UGM Jajaki Kerja Sama Demgan Jaringan Jagal Indonesia
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Bantuan 1.000 Ekor Burung Hantu dri Presiden Prabowo untuk Mendukung Teknologi IPHA
- Kecelakaan Kapal di Kongo Tewaskan 148 Orang
- Tarif Transjakarta Rp1 untuk Penumpang Wanita di Hari Kartini 21 April 2025
- PSHT Desak Menteri Hukum Sahkan Kepemimpinan Muhammad Taufiq
- 150 Pecatur Bertarung di Soedirman Open Chess Tournament 2025
- Uskup Agung Jakarta: Paskah Jadi Momentum Membantu yang Lemah
- Otoritas Israel Blokir Akses Jemaah Kristen ke Gereja Makam Kudus
Advertisement