Advertisement
Kisah Nadiem Makarim Terkesan saat Menginap di Rumah Seorang Guru di Jogja
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Anwar Makarim dalam kunjungannya ke TK Pembina Kabupaten Rote Ndao, Nusa Tenggara Timur, Rabu (11/11/2020). - ANTARA/Indriani
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA--Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi Nadiem Makarim belum lama ini mengungkapkan kisahnya saat menginap di rumah seorang guru di Jogja.
Sebuah pengalaman tak terduga dirasakan seorang calon guru penggerak di Jogja yakni Khoriy Nuria. Siapa sangka Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi Nadiem Makarim menginap di rumahnya.
Advertisement
Pengalaman yang langka itupun sempat dibagikan Nadiem Makarim lewat unggahan di akun Instagramnya baru-baru ini.
Dalam video yang diunggah, Nadiem tampak mengenakan kaus warna gelap dan sedang berada di sebuah ruang kamar yang sederhana.
Ia mengungkapkan bahwa rumah yang ditempati untuknya menginap merupakan rumah dari mertua bu Nuri seorang calon guru penggerak di Jogja. Ia mengaku menginap semalam di rumah keluarga bu Nuri sangat berkesan lantaran responsnya sangat baik sekali.
"Ini saya di rumahnya bu Nuri sebetulnya di rumahnya mertuanya, beliau baik hati sekali membolehkan saya menginap satu malam di rumahnya di Jogja jadi ini malam pertama saya menginap di ruangan ini udah disiapin semuanya baik sekali keluarganya terimakasih bu nuri sudah menjadi tuan rumah yang luar biasa," tulisnya.
BACA JUGA: Disebut Tidak Kulonuwun ke Pemdes, Ini Bantahan Pengelola Wisata Litto
Lebih jauh lewat keterangan video yang diunggah Nadiem juga mengaku menginap di rumah keluarga bu Nuri merupakan pengalaman yang langka dan luar biasa. Ia bisa mendengarkan langsung mengenai cerita bu Nuri yang mendedikasikan hidupnya sebagai guru dan semangatnya untuk membuat perubahan di dunia pendidikan.
"Pengalaman yang luar biasa bisa menginap di rumah keluarga Bu Nuri, salah satu calon Guru Penggerak di Yogyakarta. Saya bisa mendengarkan langsung bagaimana cerita Bu Nuri mendedikasikan hidupnya menjadi guru dan semangatnya untuk membuat perubahan di dunia pendidikan" tulisnya.
"Terima kasih Bu Nuri dan keluarga yang sudah menerima saya menginap di sini. Terima kasih juga untuk gudeg, krecek, dan tahu tempe bacemnya yang enak banget!" tukasnya.
Sementara itu, ibu guru Nuri yang memiliki nama lengkap Khoiry Nuria awalnya sempat tak yakin bahwa yang menginap di rumahnya itu merupakan Menteri Nadiem Makarim.
Dalam video yang diunggah akun @undercover.id, sosok Bu Nuri terlihat terkejut saat melihat sosok Nadiem Makarim membuka maskernya ketika malam-malam bertandang ke rumahnya.
"Ngga mungkin Mas Nadiem mau ke rumahku, eh tapi beneran ini," katanya disambut gelak tawa termasuk dari Menteri Nadiem Makarim.
Lebih lanjut dikutip dari akun Instagram pribadinya, bu Nuri mengaku terharu kedatangan tamu Menteri yang bersedia menginap semalam di rumahnya.
"Campur haru ndak nyangka, sosok pejabat sekelas pak mentri mau menginap di rumah seorang guru, dan aku masih tak percaya bisa ngobrol sedekat ini, makan bareng, bercanda, jalan -jalan bareng @kampungfloryjogja, terimakasih Ya Allah atas kesempatan yang luar biasa ini. InsyaAllah saya akan berkomitmen untuk mengabdikan diri menjadi guru penggerak demi transformasi pendidikan. Kedatangan beliau menjadi motivasi bagi saya untuk selalu tergerak, bergerak dan menggerakkan komunitas serta selalu berubah, berbagi dan kolaborasi," terangnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- KemenPPPA Soroti Trauma Korban Penjambretan di Sleman
- Ketua KPK Ungkap Pola Baru OTT, Aliran Dana Kini Disamarkan
- Kalah di Pemilu Paruh Waktu 2026 Bisa Bikin Donald Trump Dimakzulkan
- Pesawat Smart Air Jatuh di Nabire, Diduga Gagal Lepas Landas
- Dugaan Tak Profesional, Tim SIRI Kejagung Periksa Sejumlah Kajari
Advertisement
Jalur Trans Jogja ke Lokasi Wisata dan Terminal, Kamis 29 Januari 2026
Advertisement
Wisata Bunga Sakura Asia Jadi Tren, Ini 5 Destinasi Favorit 2026
Advertisement
Berita Populer
- Alasan Ini yang Membuat Paes Gabung Ajax Amsterdam
- Jadwal SIM Keliling di Kota Jogja, Rabu 28 Januari 2026
- Alex Lowes: Motor Yamaha Bisa Hambat Toprak di MotoGP
- Jadwal SIM Keliling di Bantul, Rabu 28 Januari 2026
- Jadwal DAMRI Buka Rute Jogja-Semarang, Rabu 28 Januari 2026
- Disnaker Kulonprogo Buka Kanal Aduan Awasi Penerapan UMK 2026
- Pemadaman Listrik Hari Ini: Kalasan, Wates, Sleman dan Wonosari
Advertisement
Advertisement



