Advertisement
Cegah Penularan Covid-19 di Rumah, 3 Lokasi Disiapkan Jadi Isolasi Terpusat
Foto ilustrasi. - ANTARA FOTO/Aji Styawan\\r\\n
Advertisement
Harianjogja.com, MAGELANG- Penambahan kasus positif Covid-19 di Kabupaten Magelang terus mengalami penurunan. Meski demikian, penyiapan tempat Isolasi Terpusat untuk penanganan Covid-19 terus dilakukan.
Bupati Magelang Zaenal Arifin menyebutkan setidaknya ada tiga lokasi yang direncanakan menjadi Isolasi Terpusat untuk penanganan Covid-19, meliputi Balai Pelatihan Kesehatan (Bapelkes) milik Kementerian Kesehatan di Salaman, Rumah Sakit Candi Umbul di Grabag dan Rumah Sakit Umum Daerah Menoreh di Salaman.
"Apa lagi kita sudah melakukan upaya peminjaman sampai ke Kementerian Kesehatan dan sudah diberikan izin, maka kita harus bisa memaksimalkannya di samping kita juga memiliki Rumah Sakit Candi Umbul, Menoreh dan sebagainya. Saya berharap terkait isolasi terpusat ini kita bisa bekerjasama dengan TNI dan Polri, soal anggaran nanti kita bisa gunakan dana Belanja Tak Terduga (BTT) dari BPBD," ujar, baru-baru ini.
Baca juga: 476 Nakes di Kulonprogo Sudah Disuntik Vaksin Moderna
Advertisement
Zaenal menyebutkan pihaknya terus berupayakan untuk menekan penularan Covid-19 tanpa mengurangi upaya-upaya yang sudah dilakukan sebelumnya. Salah satu upaya yang dilakukanadalah mendorong agar jajarannya segera merealisasikan isolasi terpusat untuk mendorong upaya yang lebih maksimal dalam mencegah penularan Covid-19 pada rumah tangga.
Zaenal juga sangat berharap agar Kabupaten Magelang bisa turun pada level II bahkan I sehingga kegiatan masyarakat bisa kembali berjalan meskipun tetap harus memperhatikan Protokol Kesehatan secara ketat. Protokol kesehatan yang dimaksud yakni memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, mengurangi mobilitas dan menjauhi kerumunan.
Baca juga: Panglima TNI Sebut Kasus Positif Covid-19 Harian di Kulonprogo Masih Tinggi
Sekretaris Daerah Kabupaten Magelang, Adi Waryanto mengungkapkan telah menindaklanjuti yaitu untuk menyediakan bangunan/gedung yang akan digunakan sebagai tempat isolasi terpusat, dengan memanfaatkan melalui pinjam pakai bangunan gedung di Asrama Balai Pelatihan Kesehatan (Bapelkes) di Kecamatan Salaman.
Perjanjian pinjam pakai sudah ditandatangani pada tanggal 12 Juli 2021 lalu. Di Bapelkes tersedia sejumlah 45 kamar dengan jumlah tempat tidur sebanyak 95 tempat tidur yang nantinya bisa dimanfaatkan untuk isolasi terpusat.
"Apabila nanti masih dibutuhkan kita sudah menyediakan alternatif berikutnya yaitu menggunakan Rumah Sakit Bukit Menoreh dan juga Rumah Sakit Candi Umbul," kata Adi Waryanto.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Impor Pakaian Bekas Ilegal Diduga Berasal dari Tiga Negara Ini
- Kereta Khusus Petani Pedagang Rute Merak-Rangkasbitung Siap Beroperasi
- Jaksa Umumkan Tersangka Baru dalam Kasus Perampokan Museum Louvre
- WHO Sebut Cacar Monyet Terdeteksi di 5 Negara di Luar Afrika
- Mulai 3 November, Tiket Pendakian Gunung Rinjani Resmi Naik
Advertisement
BPBD Gunungkidul Tetapkan Status Siaga Darurat Bencana
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Merah Muda Fest Hadirkan Semangat Baru Pemuda Indonesia
- Puluhan Siswa SD di Jakarta Barat Diduga Keracunan MBG
- Ok Taecyeon Umumkan Pernikahan, Tulis Surat Cinta untuk Fans
- Mulai 3 November, Tiket Pendakian Gunung Rinjani Resmi Naik
- Persita Ditahan Imbang Bhayangkara FC 1-1, Duel Penuh Drama
- Kasus Influenza di Jogja Naik, Wali Kota Imbau Warga Jaga Kesehatan
- Main Malam Ini, PSS Sleman Ubah Formasi Hadapi Persipura
Advertisement
Advertisement



