Advertisement
Siang Ini, 5 Juta Dosis Vaksin Sinovac Tiba di Tanah Air

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Sebanyak 5 juta dosis vaksin Covid-19 dalam bentuk jadi dari perusahaan Sinovac Biotech Ltd China akan tiba di Indonesia lagi hari ini.
Vaksin Sinovac ini masuk dalam tahapan ke-36 kedatangan vaksin di Tanah Air. Diperkirakan vaksin tersebut tiba pukul 12.00 WIB di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Banten, Jumat (13/8/2021)
Advertisement
Kedatangan vaksin di atas, akan menggunakan Maskapai Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan GA891. Vaksin tersebut akan dikemas ke dalam 14 kontainer environtainer jenis RAP. Demikian dilansir dari laman infopublik.id.
Pada kedatangan kali ini, vaksin akan disambut oleh Kepala Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Penny Lukito. Rencanannya beliau akan menjelaskan melalui konferensi pers secara virtual sesaat setelah vaksin tiba.
Berdasarkan informasi yang diterima InfoPublik, proses mendapatkan vaksin ini, didapatkan melalui skema kerja sama bilateral yang melibatkan kolaborasi dari berbagai instansi pemerintah dalam beberapa waktu lalu. Sehingga, vaksin Sinovac berhasil didatangkan oleh pemerintah pada tahapan ini.
Baca juga: Testing Covid-19 Bantul Capai 783 Sampel dalam Sehari
Vaksin ini merupakan vaksin jadi atau siap pakai yang akan diberikan kepada masyarakat. Nantinya, vaksin ini akan diberikan kepada masyarakat luas yang mengikuti program vaksinasi massal yang selenggarakan oleh pemerintah pada beberapa waktu ke depan.
Kedatangan Sinovacini akan membuat stok vaksin Indonesia semakin bertambah lebih banyak. Dengan begitu, Ibu Pertiwi kelak akan memiliki jumlah total sebanyak 185.072.080 dosis vaksin COVID-19.
Rincian vaksin Covid-19 yang akan dimiliki Indonesia yaitu sebanyak 152.500.280 dosis vaksin Sinovac, sebanyak 16.130.040 dosis vaksin AstraZeneca, sebanyak 8.000.000 dosis vaksin Sinopharm, serta 8.000.160 dosis vaksin Moderna.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Kementerian HAM Menjadi Penjamin Pelaku Persekusi Retret, DPR Bertanya Alasannya
- Kementerian Sosial Pastikan Pembangunan 100 Sekolah Rakyat Dimulai September 2025
- KPK akan Pelajari Dokumen Terkait Kunjungan Istri Menteri UMKM ke Eropa
- Donald Trump Ingin Gelar UFC di Gedung Putih
- Indonesia Siap Borong Alutsista dari AS
Advertisement

Tegas! UGM Tolak Peserta Masuk Ujian Mandiri yang Tak Sesuai Aturan
Advertisement

Jalur Hiking Merapi di Argobelah Klaten Kian Beragam dengan Panorama Menarik
Advertisement
Berita Populer
- 3 Event Balap Akan Digelar di Sirkuit Mandalika di Bulan Juli 2025
- Bayar PBB Kini Bisa Gunakan Aplikasi Lokal, Ini Caranya
- 500 Ribu Orang Terdampak Aksi Mogok Petugas di Bandara Prancis
- 29 Penumpang KMP Tunu Pratama Jaya Masih Belum Ditemukan, SAR Lanjutkan Pencarian
- Gempa Jepang: Warga Panik dengan Ramalan Komik Manga, Pemerintah Setempat Bantah Ada Keterkaitan
- Kebakaran di California AS Meluas hingga 70.800 Hektare Lahan
- 1.469 Guru Siap Mengajar di 100 Sekolah Rakyat
Advertisement
Advertisement