Advertisement
Ibadah Umrah Dibuka, Ini Vaksin Covid-19 yang Diakui Arab Saudi

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Arab Saudi akhirnya memutuskan untuk mengizinkan pelancong asing yang sudah divaksinasi untuk melaksanakan ibadah umrah mulai 9 Agustus 2021.
Sebelumnya Arab Saudi telah menutup perbatasannya hampir 18 bulan saat pandemi Covid-19 dimulai. Sekarang, kerajaan sudah mulai menerima permintaan perjalanan dari 1 Agustus untuk umrah.
Advertisement
Seperti kebanyakan negara lain, Arab Saudi juga menerima pelancong yang sudah divaksinasi lengkap. Saat ini, Kerajaan mengakui vaksin Pfizer/BioNTech, Oxford-AstraZeneca, Moderna dan Johnson & Johnson. Menurut Wakil Menteri Haji Abdulfattah bin Sulaiman Mashat, pelancong asing juga harus menjalani karantina jika perlu.
Pemerintah setempat pun hanya mengizinkan para peziarah yang telah divaksin untuk mengunjungi Masjid Nabawi dan Masjidil Haram.
Bulan lalu, Arab Saudi hanya mengizinkan 60.000 penduduk yang divaksinasi untuk pergi haji. Arab Saudi juga telah melarang 10 negara untuk melakukan ibadah umrah.
Sementara haji adalah salah satu dari lima rukun Islam, umrah bukan kewajiban. Namun, ini adalah kesempatan bagi umat Islam untuk datang ke Mekah sepanjang tahun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Penerima Bansos Terlibat Judol, Wakil Ketua MPR: Layak Diganti
- Top Ten News Harianjogja.com, Sabtu 12 Juli 2025: Dari Tom Lembong Sampai Harganas
- Pangkas Birokrasi Federal, Donald Trump Pecat 1.300 Pegawai Departemen Luar Negeri
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
Advertisement

Jalan Trisik Penghubung Jembatan Pandansimo di Kulonprogo Rusak Berat Akibat Truk Tambang
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- BGN Minta Anggaran Makan Bergizi Gratis Ditambah Jadi Rp335 Triliun
- Polda Metro Jaya Targetkan Penyelidikan Kasus Kematian Diplomat Staf Kemenlu Rampung dalam Sepekan
- Hasil Penulisan Ulang Sejarah Bakal Diuji Publik 20 Juli 2025
- Tersangka Korupsi Minyak Mentah Riza Chalid Diduga Sudah Berada di Singapura, Kejagung Masukkan ke Daftar Cekal
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Jaksa Sebut Tom Lembong Tak Terima Uang, Tapi Kebijakannya Untungkan 10 Pihak
Advertisement
Advertisement