Advertisement
Susi Pudjiastuti Sebut Pungli di Priok Itu Kecil

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Mantan menteri kelautan dan perikanan Susi Pudjiastuti ikut ambil suara soal pungutan liar atau pungli terhadap sopir truk di kawasan Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Susi Pudjiastuti melihat pungli belakangan menjadi hal lumrah dan semakin merajalela. Menurutnya, banyak pungli yang terjadi di tempat lain.
Advertisement
"Pungli di Priok itu kecil," kata Susi Pudjiastuti melalui akun twitter resminya @susipudjiastuti, Sabtu (12/6/2021).
Menurutnya, pungli juga ada di kantor-kantor, di belakang meja, lobby hotel, cafe dan lain sebagainya.
BACA JUGA : Jokowi Telepon Kapolri soal Pungli di Koja, 24 Orang
"Di kantor-kantor di belakang meja, lobby hotel & cafe dll, membuat semua tidak mudah jalan lancar tanpa pelumas yg bernama pungli. Kita harus mengubah kalimat Roda Pembangunan perlu pelumas!!!," ungkapnya.
Seperti diketahui, kasus pungli kembali ramai dibicarakan setelah Presiden Joko Widodo berkunjung ke Tanjung Priok pada Kamis (9/6/2021).
Jokowi mendengar keluhan dari para pengemudi masih maraknya pungli yang dilakukan preman setempat dan juga oknum dari depo barang di Pelabuhan Tanjung Priok. Presiden langsung menelepon Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo untuk membereskan masalah pungli tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Wakil Kepala BGN Ingatkan Program MBG Jangan Berorientasi Bisnis
- Cuaca di Sebagian Besar Wilayah Indonesia Hari Ini Hujan Ringan
- Pemerintah Bakal Bangun Enam Pusat Perawatan Pesawat Udara Terpadu
- 2.039 Kios Lakukan Kecurangan Penjualan Pupuk, Begini Respons Mentan
- Kemenkeu Salurkan Rp644,9 Triliun Dana Transfer ke Daerah
Advertisement
Advertisement

Thai AirAsia Sambung Kembali Penerbangan Internasional di GBIA
Advertisement
Berita Populer
- Woro Widowati Rilis Patgulipat, Lagu Tentang Cinta dan Dilema Hati
- Ahmad Luthfi Dorong KKP Segera Revitalisasi Tambak Pantura
- Program MBG di Bantul Tetap Lancar Meski Daerah Lain Tersendat
- Ini Kata Bupati Temanggung Soal Peredaran Rokok Ilegal
- 2 Juta Lebih Konten Judi Online Dihapus, 23 Ribu Rekening Diblokir
- 9 Kantong Jenazah Korban Ponpes Al-Khoziny Masih Belum Teridentifikasi
- Ketua Komisi VI DPR Tegur Trans7 soal Tayangan Kiai Lirboyo
Advertisement
Advertisement