Advertisement
Candi Borobudur Tetap Buka Meski Tak Ada Perayaan Waisak

Advertisement
Harianjogja.com, MAGELANG - Perayaan Waisak di Candi Borobudur pada Hari Raya Waisak 2565 BE ditiadakan. Meski demikian, pengelola Taman Wisata Candi Borobudur berharap wisatawan tetap memanfaatkan hari libur Waisak pada Rabu (26/5/2021) untuk berkunjung ke Borobudur.
Customer Experience Manager Tamam Wisata Candi Borobudur Ikhsan Tarimo di Magelang, Selasa (25/5/2021), mengatakan dengan ditiadakannya perayaan Waisak di Borobudur tahun ini tentu berdampak terhadap kunjungan wisata.
Advertisement
Menurut dia dalam kondisi normal, saat ada perayaan Waisak memang banyak wisatawan yang datang ke Borobudur untuk melihat prosesi Waisak.
Baca juga: Warisan Turun Temurun Kain Tenun Sundawa, Motif Asli Tenun Pringgasela
"Apalagi, perayaan Waisak sebelum pandemi di malam hari ada kegiatan pelepasan lampion, hal ini cukup menarik bagi wisatawan," katanya.
Ia menyampaikan dengan tidak adanya perayaan Waisak tentu wisatawan yang datang ke sini akan berkurang, ditambah saat ini masih ada pengetatan bahkan berdasarkan informasi yang diterima dua minggu ke depan di bulan Juni 2021 akan ada penerapan PPKM kembali.
"Penerapan PPKM mungkin juga akan menghambat masyarakat yang akan melakukan perjalanan antardaerah, tentu akan ada dampak penurunan kunjungan," katanya.
Ia berharap pada libur Waisak besuk wisatawan lokal Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta bisa memanfaatkannya untuk melakukan kegiatan wisata mengunjungi Borobudur.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- 3 WNI Ditangkap Polisi di Jepang Karena Dituding Merampok Rumah
- Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah untuk SD dan SMP Tahun Ini Lebih Lama
- Pengelolaan Sampah di Pasar Tradisional Bakal Diperketat oleh Kementerian Lingkungan Hidup
- Kasus Pemerasan Artis Sinetron MR, Polisi Menyita Enam Video Syur Sesama Jenis
- Adik Ipar Ganjar Pranowo Dituntut 5,5 Tahun Penjara karena Korupsi Pembangunan Jembatan Sungai Gintung
Advertisement

Disdik Sleman Berharap Bangunan SMPN 3 Gamping dan SMPN 2 Tempel yang Terdampak 2 Jalan Tol Berbeda Diganti
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Buntut Tragedi di Maluku Tenggara, UGM Evaluasi Sistem KKN
- Akan Tenggelam, Ribuan Warga Tuvalu Ajukan Visa Iklim untuk Bermigrasi ke Australia
- Adik Ipar Ganjar Pranowo Dituntut 5,5 Tahun Penjara karena Korupsi Pembangunan Jembatan Sungai Gintung
- Wisata Libur Sekolah ke Pekan Terakhir BBW Jogja 2025, Yuk Berburu Buku Impian!
- Kapal Feri Membawa 53 Penumpang dan 12 Kru Tenggelam di Selat Bali, Basarnas Kerahkan Rigid Inflatable Boat
- Kasus Pemerasan Artis Sinetron MR, Polisi Menyita Enam Video Syur Sesama Jenis
- Innalillahi, Direktur Rumah Sakit Indonesia Gugur Bersama Keluarganya Akibat Serangan Israel di Jalur Gaza
Advertisement
Advertisement