Advertisement

1.258 Kendaraan Putar Balik saat Larangan Mudik Hari Pertama

Mutiara Nabila
Jum'at, 07 Mei 2021 - 11:57 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
1.258 Kendaraan Putar Balik saat Larangan Mudik Hari Pertama Direktur Lantas Polda Metro Jaya, Kombes. Pol. Sambodo Purnomo Yogo, S.I.K., M.T.C.P. melaksanakan wawancara dengan awak media terkait penyekatan larangan mudik Lebaran 2021 di KM 31 Tol Cikarang Barat, Kamis (6/5/2021). JIBI - Bisnis/Nancy Junita@tmcpoldametro

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA – Pada hari pertama pelaksanaan larangan mudik, Kamis (6/5/2021) kemarin, ribuan kendaraan terkena sanksi putar balik oleh Polda Metro Jaya yang bertugas di titik-titik penyekatan.

Direktur Lantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo menyebut, berdasarkan data Polda sampai dengan 6 Mei 2021 pukul 18.00 WIB tercatat ada 1.258 kendaraan yang diputar balik di titik-titik penyekatan, termasuk 112 kendaraan sepeda motor yang diputar balik di jalur arteri.

Advertisement

“Jadi ini sudah cukup lumayan efektif untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat,” kata Sambodo dalam tayangan talkshow, Kamis (6/5/2021).

Sebelumnya, terdapat sejumlah pemudik yang lolos saat melakukan perjalanan pada pukul 03.00 dini hari.

Sambodo mengatakan, hal itu lantaran ada penghentian pemeriksaan, karena penyekatan sudah menyebabkan penumpukan kendaraan hingga macet 3 sampai 4 km.

Baca juga: Larang Masyarakat Mudik, Pemerintah Justru Beri Karpet Merah untuk Puluhan WNA China Datang ke Indonesia

“Supaya tidak macet panjang, malam itu saya putuskan menghentikan pemeriksaan supaya ekornya tidak terlalu panjang. Kemungkinan yang bersangkutan melintas saat kita hentikan pemeriksaan sehingga seolah-olah kita lengah,” ujar Sambodo.

Dia mengingatkan, apabila di pos penyekatan di Cikampek lolos, ada beberapa pos penyekatan lagi di titik selanjutnya seperti di Pejagan dan kalau masuk kota masing-masing.

“Memang filter pertama ada di Cikarang, tapi kalau sudah jauh malah capai kalau harus balik lagi,” kata Sambodo.

Adapun, Polda Metero Jaya menegaskan akan melakukan penyekatan selama 24 jam.

“Penyekatan terus kami laksanakan selama 24 jam. Untuk masyarakat kami imbau untuk tidak melaksanakan mudik. Kami akan terus menyekat, apabila kami temukan akan kami keluarkan dari tol dan masukkan kembali ke Jakarta,” ujar AKBP Dermawan Karosekali pada unggahan @tmcpoldametro di Instagram.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : bisnis.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Lomba Dirikan Tenda Darurat Meriahkan HUT Ke-20 Tagana

Jogja
| Sabtu, 20 April 2024, 16:47 WIB

Advertisement

alt

Kota Isfahan Bukan Hanya Pusat Nuklir Iran tetapi juga Situs Warisan Budaya Dunia

Wisata
| Jum'at, 19 April 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement