Advertisement
Ditarget Penuhi Tes PCR 4.991 Per Hari, Jateng Minta Kelengkapan Laboratorium

Advertisement
Harianjogja.com, SEMARANG – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah (Jateng) mengajukan tambahan 20 tenaga ahli dan sarana di bidang laboratorium. Hal itu dilakukan sebagai upaya Jateng memenuhi target menggelar tes polymerase chain reaction (PCR) sebanyak 4.991 spesimen per hari.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Jateng, Yulianto Prabowo, mengatakan sesuai instruksi pemerintah pusat, Jateng ditarget mampu melakukan tes PCR sebanyak 4.991 per hari. Untuk itu, pihaknya pun memerlukan penambahan tenaga ahli dan sarana di laboratorium.
Advertisement
BACA JUGA : Tak Penuhi Target WHO, Jumlah Tes PCR Covid-19 di DIY
“Iya, bukan hanya tenaga ahlinya, tapi juga alat dan reagen tes Covid-19 dan macam-macam yang dibutuhkan. Kita ditarget untuk mengambil spesimen 4.991 per harinya,” ujar Yulianto di Kantor Pemprov Jateng, Senin (27/7/2020).
Yulianto mengatakan saat ini Jateng masih membutuhkan sekitar 20 tenaga ahli laboratorium PCR. Sejauh ini, dari laboratorium yang sudah ada, Jateng baru bisa melayani sekitar 4.000 tes PCR per hari.
Selain target tes PCR, pihaknya juga menyampaikan pentingnya peran program Jogo Tonggo dalam menangani Covid-19. Dari program tersebut masyarakat bisa aktif mendata kelompok yang rentan, seperti ibu hamil, lansia, penyandang sakit tak menular dan menular.
BACA JUGA : Ada 160 Orang! Ini Penyebab Banyak PDP di DIY Hingga Kini
“Pengelompokan itu untuk meminimalisasi angka kematian. Program Jogo Tonggo sangat berperan karena berbasis masyarakat dan mereka punya datanya. Nah, kelompok ini yang perlu kita perhatikan dan prioritaskan,” ujarnya.
Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo, menuturkan penting untuk memaksimalkan program Jogo Tonggo dalam menghadapi pandemi Covid-19. Untuk itu, ia mengundang sejumlah pakar ilmu sosial untuk menemukan pola edukasi kepada masyarakat terkait kebiasaan baru.
“Jadi hari ini kita mengumpulkan para pakar ilmu sosial, untuk mencari cara mengedukasi masyarakat. Jadi lebih baik mengedukasi masyarakat dengan cara memberikan penguatan terhadap cerita sukses daripada memberikan pemidanaan,” jelasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Solopos
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- BNN Ungkap Wilayah Pesisir dan Perbatasan Rawan Peredaran Narkoba, Begini Polanya
- Seorang Perawat Rumah Sakit di Cirebon Diduga Lecehkan Remaja Disabilitas, Polisi Periksa 11 Saksi
- Mensos Usahakan Siswa Lulusan Sekolah Rakyat Dapat Beasiswa
- Dukung Pengamanan Kejaksaan oleh TNI, Wakil Ketua Komisi 1 DPR: Untuk Efektifkan Penegakan Hukum
- Ledakan di Garut Tewaskan 13 Orang, Prosedur Pemusnahan Amunisi Harus Dievaluasi
Advertisement

Jenazah Kolonel Antonius Hermawan Korban Ledakan Amunisi Dibawa ke Pakem Sleman Siang Ini
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Respons ITB Terkait Mahasiswanya Jadi Tersangka Seusai Unggah Meme Prabowo dan Jokowi
- BMKG Ungkap Penyebab Gempa Magnitudo 5,3 Guncang Maldina Sumut
- Pesan Presiden Prabowo di Hari Raya Waisak: Welas Asih Bagi Kita Semua
- Paus Leo XIV Minta Gereja Merespons Perkembangan Kecerdasan Buatan
- Pemprov Bali Akan Menolak Pengajuan SKT Ormas Preman
- PLN Ungkap Penyebab Pemadaman Meluas di Kota Palu
- Jemaah Calon Haji 2025 Diinapkan Tak Sesuai Kloter, Ini Alasannya
Advertisement