Advertisement
Cara Sederhana Terhindar dari Virus Corona
Pria berusia 67 tahun dan istrinya, yang sebelumnya dinyatakan terinfeksi virus corona, meninggalkan rumah sakit di Wuhan, China, Jumat (1/2/2020). Seorang dokter turut merayakan kesembuhan kedua pasiennya itu. - Antara
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Kementerian Kesehatan Singapura mencatat jumlah kasus virus Corona mencapai 98sampai dengan 28 Februari 2020. Dari total tersebut, 69 orang dinyatakan sembuh dan boleh pulang dari rumah sakit.
Singapura telah meningkatkan level kewaspadaan terhadap virus corona baru yaitu Covid-19 menjadi oranye atau satu tingkat di bawah merah.
Advertisement
Dalam potongan video Menteri Kesehatan Singapura Gan Kim Young yang berbicara di parlemen pada 3 Februari 2020 silam dan beredar di grup whatsapp terdapat sejumlah tips agar terhindar dari Covid-19.
Pertama, menjaga kebersihan diri dengan baik. Hal itu dapat dilakukan dengan mencuci tangan secara berkala dengan sabun dan air.
Kedua, hindari untuk menyentuh wajah dengan tangan. Menurutnya, bukti menunjukkan bahwa penularan sebagian besar kasus corona melalui tetesan seperti dari orang batuk atau bersin.
Jika tetesan ini bersentuhan dengan mata, hidung, atau mulut seseorang baik langsung atau tidak, maka individu tersebut dapat terinfeksi.
Virus yang terdapat pada tetesan batuk atau bersin, dan jatuh seperti ke atas meja atau kursi dapat tetap hidup dalam beberapa hari.
Sementara itu, dilansir dari Gizmodo.com sebuah penelitian pada 2008 menunjukan orang yang jarang menyentuh wajahnya memiliki kemungkinan 80 persen lebih rendah untuk terserang flu musiman dibandingkan dengan mereka yang memiliki intensitas menyentuh wajah lebih tinggi.
Peluang terserang flu bagi individu yang sering menyentuh wajah dengan tangan lebih baik ketika mereka lebih sering mencuci tangannya.
Masih dilansir dari Gizmodo.com, sebuah studi kecil pada 2015 memperkirakan bahwa orang menyentuh wajah mereka rata-rata 23 kali dalam satu jam, dengan sedikit kurang dari setengah dari sentuhan ini melibatkan area mukosa pada wajah, seperti mulut, hidung, dan mata.
Bagian-bagian wajah ini kebetulan merupakan saluran sempurna bagi kuman yang tak terhitung jumlahnya, termasuk virus korona baru, untuk masuk, dan menginfeksi tubuh.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Impor Pakaian Bekas Ilegal Diduga Berasal dari Tiga Negara Ini
- Kereta Khusus Petani Pedagang Rute Merak-Rangkasbitung Siap Beroperasi
- Jaksa Umumkan Tersangka Baru dalam Kasus Perampokan Museum Louvre
- WHO Sebut Cacar Monyet Terdeteksi di 5 Negara di Luar Afrika
- Mulai 3 November, Tiket Pendakian Gunung Rinjani Resmi Naik
Advertisement
Tren Event Sport Tourism Tingkatkan Pergerakan Wisatawan di DIY
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Pendaftaran Santri Film Festival Dibuka hingga 10 November
- Naik Trans Jogja, Cek Jalurnya di Sini
- Kebakaran Truk Tangki BBM, Jalur ke Bandung Ditutup
- Harga Emas Hari Ini Minggu 2 November 2025
- Kurangi Sampah Plastik, Warga Purwokinanti Diberi Kantong Belanja
- KAI Akan Gunakan Teknologi Drone Frogs untuk Kebersihan Kereta Api
- Top Ten News Harianjogja.com Minggu 2 November 2025
Advertisement
Advertisement



