Advertisement
Singapore Airline Batalkan Beberapa Penerbangan ke Indonesia
Pesawat Singapore Airlines mendarat di Bandara Hang Nadim Batam karena lalu lintas padat menuju Bandara Changi Singapura. - JIBI/Bisnis.com
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Singapore Airlines membatalkan dua rute penerbangan dari dan menuju ke Indonesia untuk jadwal penerbangan hingga periode Mei 2020. Silk Air juga membatalkan 10 rute penerbangan pada periode yang sama.
Berdasarkan keterangan resminya melalui media sosial, maskapai penerbangan asal Negeri Singa tersebut membatalkan enam rute penerbangan dari kota-kota besar di Indonesia dan enam rute penerbangan keberangkatan dari Singapura menuju kota-kota besar tersebut
Advertisement
Sebanyak enam rute dari Indonesia yang dibatalkan tersebut diantaranya untuk rute Jakarta – Singapura dengan kode penerbangan SQ951. Sejumlah tanggal penerbangan yang terdampak adalah 4 Maret 2020, 6 Maret 2020, 8 Maret 2020, 11 Maret 2020, 13 Maret 2020, 15 Maret 2020, 18 Maret 2020, 21 Maret 2020, 22 Maret 2020, 27 Maret 2020, 29 Maret 2020.
Selain itu ada rute Surabaya – Singapura untuk Silk Air kode penerbangan MI223 pada 11 Maret 2020 dan 18 Maret 2020. Rute Makassar—Singapura untuk Silk Air dengan kode penerbangan MI141 pada 24 Februari 2020, 2 Maret 2020, serta 27 April 2020
Rute Bandung – Singapura untuk Silk Air dengan kode penerbangan MI195 pada 7 April 2020, 14 April 2020, 21 April 2020, 28 April 2020, 5 Mei 2020, 12 Mei 2020. Rute Balikpapan – Singapura dengan kode penerbangan MI 137 pada 24 April 2020 Rute Balikpapan – Singapura dengan kode penerbangan MI133 pada 18 Mei 2020.
Sementara itu untuk kawasan Asia Tenggara lainnya sebanyak 18 rute penerbangan PP juga dibatalkan. Jadwal penerbangan yang paling banyak dibatalkan adalah Singapura—Penang (PP), Singapura – Koh Samul (PP) , dan Singapura – Brunei (PP). Singapura—Penang (PP) dibatalkan sebanyak 18 Jadwal, Singapura – Koh Samul (PP) sebanyak 20 jadwal, dan Singapura – Brunei (PP) sebanyak 20 Jadwal.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Gempa M4,9 Guncang Tuban, BMKG Pastikan Tak Berpotensi Tsunami
Advertisement
Favorit Nataru, KA Joglosemarkerto Angkut Puluhan Ribu Penumpang
Advertisement
Berita Populer
- Pengiriman Mobil Xiaomi Tembus 400.000 Unit di 2025
- Kecelakaan Kapal Labuan Bajo, Menhub Soroti Cuaca Ekstrem
- Prof. Susanto: Karier Remaja Harus Disiapkan Sejak Usia 15 Tahun
- Kemenhub Ramp Check 104 Ribu Kendaraan Selama Libur Nataru
- Harga Pangan Nasional: Cabai Rawit dan Telur Masih Tinggi
- Fondasi Jembatan di Jumantono Longsor, Akses Roda Empat Ditutup
- Bentrokan Saat Protes, Lima Orang Tewas di Iran
Advertisement
Advertisement



