Advertisement
Demi Kesehatan Calhaj Indonesia, Kemenag Tinjau Dapur Katering

Advertisement
Harianjogja.com, MEKKAH--Demi menjaga keselamatan dan kesehatan para jemaah calon haji asal Indonesia, jajaran Kementerian Agama meninjau langsung dua perusahaan katering yang menyediakan makanan.
Direktur Pelayanan Haji Luar Negeri Kementerian Agama (Kemenag) Sri Ilham Lubis di Kota Mekkah, Kamis waktu setempat melakukan inspeksi ke dua dapur katering salah satunya di daerah Jabal Nur, Mekkah.
Advertisement
“Perusahaan ini sedang menyiapkan katering untuk menu selamat datang dan menu zonasi jamaah dari Embarkasi Sumatera,” kata Sri Ilham.
Pihaknya ingin memastikan kualitas bahan, proses memasak, pengemasan, hingga pendistribusian berjalan dengan baik.
Pada kesempatan itu, ia bersama sejumlah tim seksi konsumsi Daerah Kerja Mekkah juga masuk ke dalam gudang penyimpanan dua dapur perusahaan itu yakni Global Tastes dan Cordoba.
“Keduanya banyak menggunakan bahan-bahan masakan dari Indonesia termasuk untuk bumbu-bumbu juga mendatangkan langsung dari Indonesia,” katanya.
Bahkan tak sampai di situ, dua perusahaan itu juga banyak menggunakan tenaga termasuk chef dan pekerja dari Indonesia.
Sri Ilham sempat melakukan uji rasa dengan mencicipi menu zonasi di Global Tastes yang menyiapkan menu rendang untuk jamaah asal Embarkasi Sumatera.
“Rasanya enak sudah mirip dengan rendang asli Sumatera. Nasinya juga pulen sesuai dengan standar yang kita harapkan,” katanya.
Sementara, Dapur Cordoba menyiapkan ayam rica-rica dan sayur untuk menu makan malam jamaah dari Embarkasi Sulawesi.
Keduanya juga menyiapkan menu selamat datang untuk jamaah yang baru sampai di Mekkah, yakni berupa nasi kotak dengan menu ayam bros, kentang goreng, buah, dan air mineral.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- IKN Berpotensi Menyokong Pengembangan Obat Herbal, Guru Besar UGM: Kalau Benar-Benar Pindah
- Anies Sebut Pembangunan IKN Timbulkan Ketimpangan Baru, Jokowi: Justru Sebaliknya
- Berstatus Tersangka, Permohonan Perlindungan Syahrul Yasin Limpo Ditolak
- Diskusi dengan Netanyahu, Elon Musk Dukung Israel
- Nawawi Ditunjuk Jadi Ketua, Insan KPK Mendukung Penuh
Advertisement

Petinggi Relawan Bepro Sambangi Yuni Astuti, Apresiasi Banyak Pemuda DIY Gabung ke Prabowo-Gibran
Advertisement

Jelang Natal Saatnya Wisata Ziarah ke Goa Maria Tritis di Gunungkidul, Ini Rute dan Sejarahnya
Advertisement
Berita Populer
- Indonesia Membutuhkan Investasi untuk Mewujudkan Emisi Nol Bersih 2060
- Sudirman Said Luncurkan Antologi Kedua "Bergerak dengan Kewajaran"
- Gandeng OJK, Kemendagri Terus Perkuat Perekonomian Daerah
- Dugaan Data DPT Pemilu 2024 Bocor, Ini Instruksi Menkominfo kepada Ditjen Aptika
- Survei Y-Publica Sebut Tingkat Kepuasan Publik kepada Jokowi Capai Rekor Tertinggi
- Hamas: Tujuan Israel di Perang Gaza Tak akan Tercapai
- Belasan Ambulans Bantuan Kemanusiaan Arab Saudi Masuk ke Jalur Gaza
Advertisement
Advertisement