Advertisement
KPK Periksa Mantan Menteri Dorodjatun Hari Ini
Mantan Menko Perekonomian Dorodjatun Kuntjoro Jakti berjalan usai menjalani pemeriksaan di gedung KPK, Jakarta, Senin (17/9/2018). - ANTARA/Muhammad Adimaja
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA--Mantan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Dorodajtun Kuntjoro Jakti dijadwalkan menjalani pemeriksaan dari Tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Selasa (2/7/2019).
Dorodjatun yang juga Guru Besar Emiritus Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia akan diperiksa sebagai saksi untuk kasus dugaan korupsi penerbitan Surat Keterangan Lunas Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (SKL BLBI).
Advertisement
"Dipanggil sebagai saksi untuk tersangka SJN [Sjamsul Nursalim]," kata Juru bicara KPK Febri Diansyah, Selasa.
Mantan menteri era Megawati Soekarnoputri itu sebelumnya juga pernah bersaksi dalam kasus ini pada 2018 lalu. Dia juga pernah dihadirkan di Pengadilan Tipikor untuk terdakwa mantan Kepala Badan Penyehatan Perbankan Nasional (BPPN) Syafruddin Arsyad Temenggung.
BACA JUGA
Selain dia, KPK juga hari ini secara bersamaan memanggil saksi lainnya yaitu Senior Advisor Nura Kapital Mohammad Syahrial; Pengacara pada AZP Legal Consultans, Ary Zulfikar; serta Dirut PT Berau Coral Tbk., Raden C. Eko Santoso Budianto.
Mereka juga akan bersaksi untuk tersangka pemegang saham pengendali Bank Dagang Nasional Indonesia Sjamsul Nursalim.
Dalam perkara ini, KPK menetapkan Sjamsul Nursalim dan istrinya, Itjih Nursalim sebagai tersangka kasus dugaan korupsi SKL BLBI. Keduanya disangka KPK telah merugikan keuangan negara Rp4,58 triliun terkait SKL BLBI.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal Kereta Api Bandara YIA dan KA Bandara YIA Xpress Hari Ini
- Jadwal Layanan SIM Keliling di Gunungkidul Hari Ini, Senin 17-Nov-2025
- Prakiraan Cuaca di Jogja Hari Ini, 17 November, Sleman Hujan Petir
- Jadwal SIM Keliling Ditlantas Polda DIY Hari Ini, Senin 17 Nov 2025
- Depo Sampah Sering Penuh, Pemkot Jogja Tambah Puluhan Biopori Jumbo
- Digitalisasi Dorong Efisiensi Birokrasi DIY
- Jadwal Pemadaman Listrik Hari Ini, Cek Lokasi Terdampak di Sleman
Advertisement
Advertisement





