Advertisement
KM Nusa Kenari Tenggelam, Penumpang Selamat Berenang ke Pantai
Keindahan bawah laut di Alor - indonesia.travel
Advertisement
Harianjogja.com, KUPANG--KM Nusa Kenari di Tanjung Margeta Alor, Nusa Tenggara Timur (NTT) tenggelam pada Sabtu sekitar pukul 05.00 WITA. Delapan orang dilaporkan masih hilang.
"Belum diketahui penyebab tenggelamnya kapal motor yang mengangkut 30 penumpang dari Kalabahi Alor dengan tujuan Desa Poreman itu," kata Kepala Basarnas Maumere, I Putu Putu Sudayana kepada Antara, Sabtu (15/6/2019).
Dia menjelaskan, Basarnas Maumere baru menerima laporan mengenai musibah itu pada Pukul 08.20 WITA, dan pada pukul 08.32 WITA atau 12 menit kemudian, tim sudah bergerak menuju lokasi tenggelamnya kapal.
Pada pukul 09.22 WITA SAR Alor sudah berada di lokasi kejadian untuk mencari sasaran.
Pada pukul 09.50 WITA, pihaknya menerima informasi dari Pol Air Alor bahwa telah mendapat kontak langsung dengan nahkoda kapal yang melaporkan bahwa jumlah penumpang berjumlah 30 orang.
Dari laporan sementara kata dia, sebanyak 20 penumpang, nahkoda dan satu ABK berhasil selamat setelah berenang ke pantai.
"Jadi ada 22 orang, termasuk dua ABK yang sudah berhasil selamat. Dua ditemukan dalam kondisi meninggal dan delapan orang masih dalam pencarian," katanya.
Dia sendiri belum bisa memastikan jumlah ABK dalam kapal motor tersebut karena kapal berangkat tanpa mendapat izin dari KSOP Alor sehingga tidak diketahui berapa penumpang dan ABK.
"Jumlah penumpang persis dan ABK, kami baru bisa peroleh setelah meminta keterangan dari ABK yang selamat," katanya menambahkan.
Advertisement
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- KemenPPPA Soroti Trauma Korban Penjambretan di Sleman
- Ketua KPK Ungkap Pola Baru OTT, Aliran Dana Kini Disamarkan
- Kalah di Pemilu Paruh Waktu 2026 Bisa Bikin Donald Trump Dimakzulkan
- Pesawat Smart Air Jatuh di Nabire, Diduga Gagal Lepas Landas
- Dugaan Tak Profesional, Tim SIRI Kejagung Periksa Sejumlah Kajari
Advertisement
Jadwal KRL Solo-Jogja Kamis 29 Januari 2026, Tarif Tetap Rp8.000
Advertisement
Wisata Bunga Sakura Asia Jadi Tren, Ini 5 Destinasi Favorit 2026
Advertisement
Berita Populer
- Pemkot Jogja Genjot Emberisasi Sampah Organik hingga 27,5 Ton per Hari
- Nyeri Neuropatik Kian Mengintai, Guru Besar UKDW Ungkap Faktanya
- Satpol PP Bantul Tertibkan Reklame Ilegal di Titik Strategis
- Jadwal KA Prameks Jogja-Kutoarjo, 28 Januari 2026 Pagi sampai Malam
- Harga Daging Sapi di Sleman Terkendali, Pasokan Dipastikan Aman
- Jadwal lengkap KA Bandara YIA Reguler dan Xpress, 28 Januari 2026
- Terungkap Alur Informasi Hibah Pariwisata Sleman Jelang Pilkada
Advertisement
Advertisement



