Kain Penutup Jenazah Ani Yudhoyono Awalnya Akan Dipakai Seragam Lebaran Keluarga
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA--Mendiang Ani Yudhoyono, istri Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sempat ditutupi kain batik berwarna hitam dan aksen warna cokelat saat masih berada di National University Hospital, Singapura.
Kadiv Advokasi dan Bantuan Hukum DPP Demokrat Ferdinand Hutahaean menyebutkan, kalau batik itu rencananya akan dijadikan seragam keluarga untuk digunakan saat hari raya Idul Fitri.
Advertisement
Ani tutup usia pada Sabtu (3/6/2019) setelah berjuang melawan penyakit kanker darahnya. Tubuhnya sempat ditutupi oleh kain batik berwarna hitam dan cokelat.
"Kain batik yang dibentangkan menutupi tubuh Ibunda Ani ini adalah kain yang rencananya akan dijahit seragam bersama keluarga untuk lebaran Idul Fitri di Singapura. Tapi takdir berkata lain!!," kata Ferdinand melalui akun Twitternya @Ferdinand_Haean2 pada Sabtu (3/6/2019).
Batik itu sempat diceritakan oleh sang menantu, Anissa Pohan. Anissa mengatakan, bahwa batiknya sudah dipesan lama oleh Ani dan baru saja selesai dibuat.
"Bahkan untuk lebaran tahun ini Memo sudah pesankan jauh hari sebelum beliau sakit dan kain batiknya baru saja jadi dan akan segera kami jahit untuk nanti berlebaran di Singapura," tulis Annisa Pohan.
Annisa Pohan mengisahkan Ani Yudhoyono selalu memilihkan kain tradisional untuk dikenakan pada hari-hari khusus. Hal itu, tulis Annisa, sudah menjadi tradisi keluarga Yudhoyono.
"Sudah menjadi tradisi keluarga Yudhoyono, di setiap hari-hari khusus seperti peringataan hari ulang tahun Kemerdekaan 17 Agustus, Lebaran, serta special event-event keluarga kami, Memo selalu pilihkan kain Tradisional yang akan kami pakai dan khusus untuk perempuan dipilihkan kain kebayanya," kata Annisa.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Cek Lokasi dan Jadwal SIM Keliling di Gunungkidul Hari Ini, Sabtu 23 November 2024
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- KJRI Hamburg Jerman Resmi Melayani Permohonan Paspor Elektronik
- Koperasi Diminta Bergerak Ikut Bantu Pelaku UMKM dan Perangi Rentenir
- Pembangunan Kesehatan di Indonesia Berkembang, Hanya Saja Masih Menghadapi Kesenjangan dengan Negara Maju
- Berani ke Italia, Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant Bisa Ditangkap
- Pemerintah Inggris Dukung Program Makan Bergizi Gratis Prabowo-Gibran
- Momen Pilkada Sleman 2024, Harda Tulus Mengabdi dan Ingin Ikhlas Melayani
- 687 Warga Negara Asing Terjaring Operasi Jagratara, Pelanggaran Izin Tinggal Mendominasi
Advertisement
Advertisement