Advertisement
Mahfud MD Ungkap Tentang Firasat Pamitan Ani Yudhoyono 3 Hari Sebelum Meninggal
Ani Yudhoyono dan Susilo Bambang Yudhoyono - Instagram @aniyudhoyono
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Istri Presiden keenan Ri, Susilo Bambang Yudhoyono, Ani Yudhoyono meninggal di National University Hospital. Mahfud MD sempat menjenguk pada awal Mei 2019 lalu.
Dia bersama dengan sejumlah tokoh yang tergabung dalam Gerakan Suluh Kebangsaan (GSK) ke Singapura dan diterima oleh Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono.
Advertisement
Belakangan Mahfud MD melihat kondisi terbaru Ibu Ani, tepatnya pada Rabu 29 Mei 2019 melalui layar kaca. Ibu Ani terlihat segar dan gembira sambil mengangkat kedua tangannya. Hatinya justru berdetak.
"3 hr lalu, Rabu 29/5, sy melihat di TV Bu Ani Yudhoyono tampak agak gembira sambil mengangkat 2 lengannya dari kursi roda. Dia didampingi oleh Anisa Pohan. Sy tak tahu, apakah itu gambar lama atau baru, tp berita di TV Bu Ani gembira krn bs menghirup udara lg. Hati sy berdetak." cuit Mahfud MD melalui akun Twitter @mohmahfudmd Sabtu (1/6/2019).
BACA JUGA
Mahfud MD teringat dengan firasat di Jawa bahwa orang sakit serius kemudian tiba-tiba tampak sehat biasanya wujud untuk berpamitan meninggalkan dunia. Dia pun mengajak istrinya untuk mendoakan Ibu Ani.
"Sy teringat pd fitasat yg umum di Jawa: jika orang sakit serius tiba2 tampak sehat dan komunikatif biasanya berpamitan utk wafat. Pagi itu sy mengajak isteri utk berdoa dan membaca Alfatihah utk Bu Ani. Batin saya berbisik, tampaknya sang ibu negara sdh akan segera pergi."
Firasat itupun benar adanya. Kondisi ibu ani berulangkali memburuk dan menghembuskan nafas terakhir didampingi oleh seluruh keluarga besarnya.
"Demikianlah, berita duka itu betul-betul datang. Hari ini, Sabtu 1 Juni 2019, jam 10.50 WIB atau jam 11.50 waktu Singapore Bu Ani Yudhoyono wafat. Inna lillah wa innaa ilaihi raji'un. Selamat jalan menuju istirahat panjang, namamu akan terus dikenang, Bunda."
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Jadwal DAMRI Jogja Semarang Hari Ini, Sabtu 8 November 2025
Advertisement
5 Air Terjun Terindah dari Jawa hingga Sumatra, Pesonanya Bikin Takjub
Advertisement
Berita Populer
- Gempa Guncang Tarakan Pagi Ini
- SPPG Margomulyo Akan Kurangi Jumlah Penerima Manfaat
- Pemadaman Listrik Hari Ini Wilayah Wonosari Wonosari di Pukul 1 Siang
- Presiden Prabowo Berkomitmen Berantas Pungli Demi Investasi
- Kulonprogo Jadi Embarkasi Haji 2026, Bupati Berharap Multiplier Effect
- BGN Jamin Kualitas Bahan Baku Menu MBG Tetap Terjaga
- Cor Jalan hingga Pembangunan Talud, TMMD Kotagede Ditutup
Advertisement
Advertisement



