Advertisement
Puluhan Ribu Jamaah Antar Jenazah Ustaz Arifin Ilham
Ribuan jemaah bersiap melaksanakan salat jenazah almarhum Ustaz KH Muhammad Arifin Ilham di Masjid Az-Zikra, Sentul, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis (23/5/2019). - Ist/Antara.
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA--Jenazah Ustadz Arifin Ilham dikebumikan di Pondok Pesantren Gunung Sindur, Bogor, Jawa Barat, Kamis (23/5/2019) malam. Puluhan ribu jamaah dan santri mengantar sang ustaz ke peristirahatan terakhir.
Jenazah dimakamkan di dekat pohon kedondong yang ditanam almarhum di Pondok Pesantren Az Zikra, Gunung Sindur. Ribuan ribu orang tampak mengumandangkan takbir, tahmid, dan tahlil, serta memanjatkan doa di sekitar pemakaman, tempat jenazah dimasukkan ke liang lahat.
Advertisement
Sebelum dimakamkan, jenazah sempat dishalatkan untuk kedua kalinya di Masjid Az Zikra, Gunung Sindur, Bogor, Jawa Barat, setelah sebelumnya dishalatkan di Masjid Az Zikra, Sentul.
Ustadz Arifin Ilham meninggal dunia pada Rabu pukul 23.20 waktu Penang, Malaysia, akibat penyakit kanker kelenjar getah bening yang dideritanya. Dan kabar kepergiannya disampaikan putra Arifin Ilham, Alvin Faiz, lewat akun Instagram pada Rabu.
BACA JUGA
"Innalillahiwainnailaihirojiun. Telah wafat Abi kami tercinta Abi @kh_m_arifin_ilham," tulisnya.
Alvin mendoakan ayahnya agar mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT dan menambahkan bahwa keluarga sudah ikhlas dengan kepergian almarhum.
"Semoga Allah terima amal ibadahnya, diampuni semua dosanya, dimasukkan ke surganya Allah SWT, aamiin," tulis Alvin.
Ustadz Muhammad Arifin Ilham yang lahir di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, 8 Juni 1969, merupakan seorang pendakwah kondang di Tanah Air. Pada tahun 2000, Arifin Ilham mendirikan majelis taklim bernama Az-Zikra.
Menurut laman wikpedia, Arifin Ilham adalah anak kedua dari lima bersaudara. Dia satu-satunya anak lelaki. Ayah Arifin masih keturunan ketujuh Syekh Muhammad Arsyad al-Banjari, ulama besar di Kalimantan, sementara ibunya, Hj. Nurhayati, kelahiran Haruyan, Kabupaten Hulu Sungai Tengah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- IAGI Ungkap Dua Penyebab Dugaan Sinkhole di Limapuluh Kota
- Indonesia Larang Impor Daging Babi dari Spanyol akibat Wabah ASF
- Bareskrim Selidiki Dugaan Kejahatan Lingkungan di Banjir Bandang Aceh
- Kim Jong Un Klaim Uji Rudal Hipersonik Respons Situasi Global
- Venezuela Bergejolak Usai Maduro Ditangkap Pasukan AS
Advertisement
10 Gerai KDMP Kulonprogo Dibangun, Didampingi BA dari Pusat
Advertisement
Jadi Primadona, Umbul Pelem Klaten Raup Omzet Miliaran Sepanjang 2025
Advertisement
Berita Populer
- DLH Jogja Jemput Sampah Organik Kering, 200 Kg per Kelurahan
- Antisipasi Super Flu, Bandara Ngurah Rai Pasang Thermo Scanner
- Pemkab Sleman Kucurkan Rp145 Juta untuk Renovasi Masjid
- Libur Nataru, Kunjungan Wisata Gunungkidul Tembus 332 Ribu
- KPK Duga Eks Sekdis CKTR Bekasi Terima Aliran Uang Bupati
- Kasus Wonokromo, Pemkab Bantul Kumpulkan Bendahara Kalurahan
- Jadwal KRL Solo Jogja, Selasa 6 Januari 2026
Advertisement
Advertisement



