Advertisement

Kocak, Peserta UNBK SMP 2019 Kepikiran Nasib Tragis Pak Karyamin yang Disebut di Naskah Soal

Chelin Indra Sushmita
Selasa, 23 April 2019 - 06:07 WIB
Nina Atmasari
Kocak, Peserta UNBK SMP 2019 Kepikiran Nasib Tragis Pak Karyamin yang Disebut di Naskah Soal Ilustrasi pelajar SMP (Solopos/Whisnupaksa Kridangkara)

Advertisement

Harianjogja.com, SOLO – Ujian Nasional (UN) SMP/MTs dan ujian sekolah berstandar nasional (USBN) untuk jenjang SD/MI dilaksanakan Senin (22/4/2019). Adapun mata pelajaran yang diujikan di hari pertama adalah Bahasa Indonesia.

Seperti biasa, ada saja keluhan siswa yang mengikuti ujian nasional tersebut. Di era digital, keluhan tentang sulitnya soal ujian disampaikan melalui media sosial. Lihat saja, kolom komentar di akun resmi Instagram milik Kemendikbud @kemdikbud.ri dibajiri curahan hati (curhat) perserta ujian.

Advertisement

Para peserta ujian itu mengeluhkan sulitnya soal bahasa Indonesia yang mereka kerjakan. Menariknya, sejumlah peserta mengeluhkan soal yang menjadikan nama Pak Karyamin sebagai subjek. Mereka mengaku pusing memikirkan nasib istri Karyamin.

"Baca cerita soal Pak Karyamin tadi pak, mata saya jadi serasa kemasukan kunang-kunang. Untung saya tadi enggak ikut tertawa sampai jatuh ke lembah, pak. Gara-gara pusing mikirin nasib istrinya Pak Karyamin," komentar @natasya_rahmaa.

"Pak, tolong salamin ya pak buat istrinya Karyamin. Yang tabah ditinggal suami ke lembah. Terus jangan lupa pak, pas 40 harinya undang saya. Biar saya dapat besek," imbuh @kholiq.1310.

"Innalillahi wa inna ilaihi raji'un. Telah berpulang ke rahmatullah Bapak Karyamin. Beliau meninggal karena dimasukkan ribuan lebah ke telinganya. Matanya dimasukkan kunang-kunang. Perutnya berguncang. Beliau akhirnya jatuh ke lembah karena tertawa sangat keras," sambung @pradivaa.

"Pak, itu si Bapak Karyamin jatuh mikirin utang atau kena azab Indosiar sih? Tragis amat matinya," tanya @qus_qorgus65.

Sementera itu, sejumlah netizen lainnya berharap soal ujian nasional matematika tidak terlalu sulit. Sebab, selama ini matematika merupakan salah satu mata pelajaran yang menjadi momok bagi pelajar. "Pak, soal matematika besok jangan susah. Saya pengin lanjut sekolah. Enggak mau jualan mi ayam. Tolong, pak," tulis @tommymandala13.

"Jangan sampai besok saya curhat di sana gara-gara soal matematika ya, pak," imbuh @its.meeeeei.

"Awas aja ya besok matematika susah. Jangan bikin nafsu pak. Bakal ngeramal koin aja kudu gue yang nyari. Apa-apa nanya gue. Bakal ngitung taman orang aje gue yang nyari. Lu kira gue tukang kebon?" tanya @g0ngge.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Solopos.com

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terkait

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

LITERASI KESEHATAN: Warga Lansia Diminta Bijak Memilih Jenis Olahraga

Gunungkidul
| Jum'at, 26 April 2024, 22:07 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement