Advertisement
Rusia Diselimuti Salju Hitam
Ilustrasi salju hitam yang menyelimuti Rusia - Oddity Central
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA – Salju hitam pekat menyelimuti Kota Kiselevsk dan Prokopyevsk, Kuzbass, Rusia sejak awal pekan ini.
Sejumlah foto dan video di media sosial memperlihatkan pemandangan salju hitam tersebut. Sebagian wilayah di dua kota tersebut berubah suram karena diselimuti salju hitam. Pemandangan ini sangat langka sehingga membuat penduduk setempat khawatir.
Advertisement
Dilansir Oddity Central, Jumat (15/2/2019), pejabat daerah Kemerovo urusan industri, transportasi, dan ekologi, Andrey Panov, mengatakan, salju hitam itu disebabkan limbah industri. Pabrik pengolahan batu bara yang berada di kawasan tersebut menjadi kambing hitam. Asap pengolahan batu bara inilah yang menyebabkan salju di dua kota tersebut menghitam. Selain itu, asap gas buangan kendaraan juga memperparah pencemaran udara di Rusia.
Tim penyidik Badan Lingkungan Hidup Rusia melakukan penyelidikan di dua pabrik batu bara yang ada di wilayah tersebut. Anatoly Volkov, direktur pabrik batu bara di Prolopievskaya mengatakan, pihaknya menggunakan penyaring khusus untuk mengatasi limbah pabrik. Meski demikian, tetap saja limbah pabrik batu baranya belum bisa ditangani dengan baik.
Sementara itu, penduduk Kota Kiselevsk dan Prokopyevsk berharap pemerintah segera menyelesaikan masalah salju hitam tersebut. Mereka takut salju hitam itu memengaruhi udara yang dihirup dan menimbulkan penyakit.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Juan Pedro Franco, Mantan Manusia Terberat Dunia Meninggal
- Tanpa Kembang Api, Prabowo Rayakan Tahun Baru Bersama Pengungsi
- Trump Pertimbangkan Jual Jet Tempur F-35 ke Turki, Israel Waspada
- Trump Klaim 95 Persen Rencana Damai Rusia-Ukraina Telah Disepakati
- 46.207 Penumpang Tinggalkan Jakarta dengan Kereta Api Hari Ini
Advertisement
Usai Pesta Tahun Baru, Pemkot Jogja Pastikan Kota Tetap Bersih
Advertisement
Tiket Museum Nasional Disesuaikan, Lansia hingga Yatim Gratis
Advertisement
Berita Populer
- Sejarah Tahun Baru, Dari Mesopotamia hingga Kalender Masehi
- Hubungan Retak di Al Hilal, Joao Cancelo Ingin ke Inter
- Lima Tahun Bersama, Fajar Fathur Rahman Pamit dari Borneo FC
- Zohran Mamdani Pimpin New York, Disumpah Pakai Alquran
- Sambut 2026, PSIM Jogja Perkuat Sinergi dengan Pemkot
- Ini Jadwal KRL Jogja-Solo Palur-Tugu 1 Januari 2026
- Jadwal Lengkap KA Prameks Kamis 1 Januari 2026
Advertisement
Advertisement



