Advertisement
Usulan Tes Baca Alquran, Capres Diminta Baca Al-Fatihah dan Surat Pendek
Ketua Ikatan Dai Aceh (IDA), TGK Marsyuddin Ishak di posko pemenangan Jokowi - Maruf. - Suara.com/M. Yasir
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA- Surat Al-Fatihah dan surat-surat pendek diusulkan dibacakan ke pasangan capres dan cawapres sebagai bagian dari tes baca Alquran yang diajukan Ikatan Dai Aceh (IDA).
Ikatan Dai Aceh (IDA) TGK Marsyuddin Ishak mengatakan, surat Al-Fatihah akan menjadi materi wajib yang diujikan dalam tes baca Al-Quran kepada Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden di Pemilu 2019. Selain surat Al-Fatihah pihaknya juga mewacanakan surat-surat pendek sebagai materi tes baca Al-Quran yang akan diujikan.
Advertisement
IDA, kata Marsyuddin, masih membahas ihwal teknis materi tes baca Al-Quran. Bahkan, Marsyuddin mengungkapkan tidak menutup kemungkinan akan mengujikan surat-surat lain, selain surat Al-Fatihah dan surat-surat pendek.
"Pertama itu surat Al-Fatihah itu wajib, dan kami wacanakan surat pendek. Namun demikian, kami masih membuka peluang surat-surat lain dari beberapa tokoh ulama yang kami akan musyawarahkan dikemudian hari," kata Marsyuddin di Posko Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (14/1/2019).
BACA JUGA
Marsyuddin menerangkan, jika kedua pasangan Capres dan Cawapres setuju tes baca Al Quran, maka akan dilaksanakan di Masjid Raya Baiturrahmah, Banda Aceh. Sementara, untuk waktu pelaksanaannya disesuaikan kepada masing-masing pasangan Capres dan Cawapres.
“Adapun, waktu akan kita sesuaikan dengan jadwal paslon, karena kita maklumi kedua paslon ini memiliki kesibukkan yang sangat padat,” kata dia.
Sebelumnya, Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo - Ma'ruf Amin menyatakan menerima permintaan Ikatan Dai Aceh (IDA) terkait tes baca Al - Quran yang diajukan kepada Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Jokowi - Ma'ruf. TKN Jokowi - Ma'ruf Amin mengungkapkan hal itu sebagai bentuk apresiasi atas keinginan masyarakat Aceh.
Wakil Direktur TKN Jokowi - Ma'ruf Amin, Lukman Edy menggungkapkan pihaknya akan segera mengirimkan surat resmi atas jawaban permintaan IDA terkait tes baca Al - Quran.
"Hari ini akan kami kirimkan jawaban suratnya secara tertulis dari TKN dengan isi dan substansinya adalah kami siap bersedia untuk mengikuti tes baca Al-Quran yang diinisasi oleh ikatan DAI Aceh," kata Lukman di Posko Cemara TKN Jokowi - Ma'ruf Amin, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (14/1/2019).
Sebagaimana diketahui, perwakilan Ikatan Dai Aceh (IDA) telah menyambangi Posko Badan Pemenangan Nasional Prabowo Subianto - Sandiaga Uno dan Posko Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi - Ma'ruf Amin pada hari ini. Kedatangan mereka untuk meminta tanggapanya terkait permintaan tes baca Al-Quarn yang diajukan dai Aceh kepada kedua paslon Capres-Cawapres di Pilpres 2019.
Namun baru kubu TKN Jokowi - Ma'ruf Amin yang menyatakan kesiapannya untuk memenuhi permintaan tersebut.
"TKN dengan isi dan substansinya adalah kami siap bersedia untuk mengikuti tes baca Al-Quran yang diinisasi oleh ikatan DAI Aceh," kata Lukman.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- PBB Khawatirkan Keselamatan Warga Sipil Akibat Perang di Sudan
- Dari Laporan Publik hingga OTT: Kronologi Penangkapan Abdul Wahid
- Media Asing Ungkap Kamboja Tangkap 106 WNI Terkait Jaringan Penipuan
- Korban Tewas Akibat Serangan RSF di Sudan Capai 43 Orang
- Gempa Bumi Magnitudo 4,8 Bikin Panik Warga Tarakan
Advertisement
Terungkap, Truk Molen Maut di Jalan Rongkop Diketahui Mati Uji KIR
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Ekonomi DIY Q-III 2025 Tumbuh 5,40 Persen, Tertinggi di Pulau Jawa
- Bayar Andong Wisata di Kota Jogja Kini Bisa Pakai QRIS
- Harapan Bagi Raja Baru Keraton Kasunanan Surakarta Paku Buwono XIV
- Jelang Libur Natal-Tahun Baru, Reservasi Hotel di DIY Mulai Meningkat
- Siswa SD di Boyolali Diduga Jadi Korban Perundungan, Kondisi Koma
- Stok Aman, Disperindag Sleman Pastikan Isi LPG Sesuai Takaran
- Gubernur Riau Ditahan KPK Merupakan Kader PKB, Begini Respons Cak Imin
Advertisement
Advertisement



